Liga Indonesia

Persiapan 2 Wonderkid Tangguh Persebaya Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022

Sabtu, 15 Mei 2021 23:31 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
© PSSI
Dua pemain muda Persebaya Surabaya,  Rizky Ridho dan Rachmat Irianto, terpilih masuk Timnas Indonesia yang akan menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab. Copyright: © PSSI
Dua pemain muda Persebaya Surabaya, Rizky Ridho dan Rachmat Irianto, terpilih masuk Timnas Indonesia yang akan menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab.

INDOSPORT.COM - Dua pemain muda Persebaya Surabaya,  Rizky Ridho dan Rachmat Irianto, terpilih masuk Timnas Indonesia yang akan menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab. Keduanya lantas mengabarkan kondisi terkini di skuat Garuda. 

Rizky mengatakan adaptasinya berjalan lancar di Timnas, meski ini kali pertamanya masuk tim senior. Dia siap menjalankan instruksi yang diberikan pelatih Shin Tae-yong.

"Sejauh ini kami sudah kompak, tinggal membenahi instruksi atau taktik-taktik dari pelatih," ujar bek 19 tahun itu.

"Disyukuri saja walaupun (lebaran) jauh dari keluarga. Semoga bisa mengharumkan nama Indonesia di sepak bola dunia," imbuh Rizky Ridho menyoal lebaran dan harapan di Timnas.

Harapan senada juga diungkapkan Rachmat Irianto ketika disinggung soal tiga laga sisa kualifikasi Piala Dunia 2022. Dia berharap berkah lebaran turut menaungi Timnas Indonesia, sehingga memenangkan pertandingan pada Juni nanti.

"Doanya supaya kita sukses, selamat dan meraih hasil yang maksimal (di kualifikasi Piala Dunia 2022)," kata pemain 21 tahun itu.