Bursa Transfer

Rekap Rumor Transfer: PSG Targetkan Ronaldo, Milan Kehilangan Bintang Lagi

Jumat, 25 Juni 2021 06:40 WIB
Editor: Subhan Wirawan
 Copyright:
PSG

Cristiano Ronaldo menjadi buruan utama Paris Saint-Germain (PSG) usai berhasil tampil gemilang di ajang Euro 2020.

Dilansir dari Marca, Jorge Mendes selaku agen dari Ronaldo dikabarkan tengah bekerja keras untuk memutuskan kontrak sang pemain dengan klubnya saat ini, Juventus.

Pasalnya, Ronaldo sendiri masih memiliki kontrak dengan klub berjuluk Si Nyonya Tua tersebut hingga bulan Juni 2022.

AC Milan
Juventus dikabarkan tengah mempersiapkan strategi menyusul keinginan Massimiliano Allegri untuk mendatangkan kapten AC Milan, Alessio Romagnoli.

Laporan dari MilanNews24 menyebutkan jika Juventus tengah mempersiapkan dua strategi yang bisa dipakai untuk mendapatkan Romagnoli dari AC Milan.

Romagnoli sendiri digadang-gadang bakal meneruskan tradisi bek tangguh Italia yang dimiliki Juventus. Kedatangannya juga diproyeksikan untuk menjadi pengganti Giorgio Chiellini yang telah menua.

Real Madrid
Dibukanya bursa transfer musim panas sepertinya jadi kesempatan emas Real Madrid datangkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund.

Menurut laporan dari jurnalis Alfredo Pedulla, disebutkan bahwa El Real menyetujui permintaan gaji Erling Haaland yang berkisar 838 ribu dollar AS (Rp 12 miliar) per minggu.