INDOSPORT.COM - Megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo, baru saja dinobatkan sebagai pemilik jam tangan termahal sepanjang masa.
Cristiano Ronaldo pada Desember 2020 lalu menghadiri malam penganugerahan Dubai Globe Soccer Award.
Bintang Juventus itu sukses mengalahkan dua rivalnya, Lionel Messi (Barcelona) dan Mohamed Salah (Liverpool) dalam perebutan gelar Player of the Century 2001-2020.
Hal yang menarik, Cristiano Ronaldo tampil rapi jali nan berkelas dengan jam tangan yang melingkar di pergelangan tangannya.
Dikutip dari Sportbible, jam tersebut merupakan produksi Rolex dengan serie GMT Master Ice. Jam mewah tersebut terbuat dari emas putih 18 karat.
CR7 put on a Rolex watch and 2 rings of an exorbitant price of €736,000 at the Globe Soccer Awards
— King De Maestro (@kingdemaestro_) December 31, 2019
A Rolex GMT Master Ice valued at €444,000, made with 18-carat white gold & 30-carat diamonds
The rings have estimated value of €292,000
One is €234k and the other one is €58k pic.twitter.com/5KXx2v4aJr
Cristiano Ronaldo dikabarkan harus menggelontorkan dana sebera 371 ribu poundsterling atau sekitar Rp7,4 miliar demi membeli jam tangan mewah Rolex GMT Master Ice yang dikenakan saat menghadiri Dubai Globe Soccer Awards.