In-depth

Julian Brandt vs Nikola Vlasic, Duel Playmaker Wahid Buruan Utama AC Milan

Rabu, 28 Juli 2021 17:35 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Matthew Ashton - AMA/Getty Images)
Duel Julian Brandt vs Nikola Vlasic, siapa pemain berposisi playmaker yang paling pantas untuk direkrut AC Milan di bursa transfer? Copyright: © Matthew Ashton - AMA/Getty Images)
Duel Julian Brandt vs Nikola Vlasic, siapa pemain berposisi playmaker yang paling pantas untuk direkrut AC Milan di bursa transfer?

INDOSPORT.COM - Duel Julian Brandt vs Nikola Vlasic, siapa pemain berposisi playmaker yang paling pantas untuk direkrut AC Milan di bursa transfer?

Klub Liga Italia, AC Milan, terus berburu pemain bintang untuk memperkuat skuad mereka di musim depan. Kali ini giliran nama gelandang Borussia Dortmund, Julian Brandt, yang masuk daftar kandidat.

Kabar ini tersebar luas setelah dilaporkan oleh media Italia, Sport Mediaset. AC Milan disebutkan siap menebus Brandt yang dihargai 25 juta euro.

Bahkan, nama Rafael Leao siap dimasukkan demi mewujudkan transfer tersebut. Meski belakangan, pemain muda Portugal itu menolak untuk main di Bundesliga.

Julian Brandt yang berposisi sebagai gelandang serang memang tengah dalam penurunan performa di tim Dortmund. Bahkan, pemain 25 tahun itu tidak ikut dipanggil Timnas Jerman ke Euro 2020.

Kabar perburuan Julain Brandt sendiri beriringan dengan rumor merapatnya playmaker Kroasia, Nikola Vlasic, ke AC Milan. Kedua bintang ini diproyeksikan untuk mengisi posisi utama gelandang serang AC Milan menggantikan Hakan Calhanoglu.

© Epsilon/Getty Images
AC Milan dikabarkan tertarik dengan mantan pemain terbaik Liga Rusia, Nikola Vlasic. Copyright: Epsilon/Getty ImagesAC Milan dikabarkan tertarik dengan mantan pemain terbaik Liga Rusia, Nikola Vlasic.

Meski begitu, diyakini hanya akan ada salah satu saja dari Julain Brandt atau Nikola Vlasic yang akan didatangkan AC Milan di bursa transfer musim panas ini.

Nikola Vlasic sendiri memiliki klausul pelepasan sebesar 35 juta euro dalam kontraknya. AC Milan kabarnya sudah mengikuti perjalanan Nikola Vlasic sejak akhir musim lalu.

Berhubung adanya pengetatan pengeluaran anggaran AC Milan, siapa kira-kira di antaranya Julian Brandt dan Nikola Vlasic yang lebih pantas berkostum Rossoneri?