INDOSPORT.COM - AC Milan mendapat tawaran menarik berupa striker gratis dari klub Liga Inggris, Arsenal, yaitu Alexandre Lacazette.
Lacazette bergabung dengan Arsenal pada Juli 2017 dan telah memasuki tahun terakhir dari kontrak lima tahun yang ia tandatangani saat itu.
Kelanjutan karier Alexandre Lacazette di Arsenal sudah tak jelas. Kontrak sang pemain akan habis pada musim panas 2022.
Menurut laporan Calciomercato, Alexandre Lacazette bisa meninggalkan Emirates Stadium pada Januari 2022.
Dalam laporan itu dikatakan pula bahwa Arsenal menawarkan kepada AC Milan kesempatan untuk memboyong Alexandre Lacazette tanpa seperser pun uang atau gratis.
Hal yang perlu dilakukan Rossoneri hanyalah menggaji sang striker dengan nominal sebesar 150 ribu poundsterling atau sekitar Rp2,9 miliar per pekan.