Liga Champions

Prediksi Liga Champions Porto vs AC Milan: Tiga Poin Harga Mati

Senin, 18 Oktober 2021 19:53 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Grafis:Yanto/Indosport.com
Prediksi pertandingan fase grup Liga Champions antara FC Porto vs AC Milan, Rabu (20/10/21). Copyright: © Grafis:Yanto/Indosport.com
Prediksi pertandingan fase grup Liga Champions antara FC Porto vs AC Milan, Rabu (20/10/21).

INDOSPORT.COM – Berikut ini prediksi pertandingan fase grup Liga Champions antara FC Porto vs AC Milan yang akan berlangsung pada hari Rabu (20/10/21) pukul 02.00 WIB.

Liga Champions akan kembali tengah pekan ini setelah jeda selama tiga pekan. FC Porto dijadwalkan akan menjamu AC Milan di Estadio do Dragao untuk lanjutan fase Grup B pada Rabu dini hari WIB.

Tuan rumah mengawali musim Liga Champions 2021-2022 dengan hasil imbang tanpa gol melawan Atletico Madrid di laga tandang. Kemudian di laga kedua, FC Porto juga dibantai 5-1 oleh raksasa Liga Inggris, Liverpool.

Dua pertandingan tanpa kemenangan itu menempatkan tim asal Portugal tersebut ke peringkat ketiga di klasemen Grup B. Jadi, kemenangan jadi harga mati bagi Porto demi meraih tiga poin perdana di kompertisi.

Seperti tuan rumah, AC Milan juga tanpa kemenangan di Liga Champions sejauh ini. Mereka kalah 2-3 dari Liverpool di pertandingan perdana, yang disusul kalah 1-2 di kandang sendiri dari Atletico Madrid.

Parahnya, Rossoneri saat ini duduk di dasar klasemen Grup B dengan raihan nol poin. Pasukan Stefano Pioli menargetkan kemenangan pada laga melawan Porto dengan harapan lolos dari grup.

Dalam sejarahnya, Porto dan AC Milan sudah menjalani delapan pertemuan. Milan sudah memenangkan tiga pertandingan, sedangkan Porto dua kali. Tiga pertadingan lainnya berakhir imbang.

Kedua belah pihak terakhir bertemu di babak penyisihan grup kompetisi pada musim 1996-97. Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1.

Kekalahan Porto dari Liverpool merupakan kekalahan pertama mereka sejak April dan mereka akan berusaha bangkit dari hasil negatif di kompetisi Eropa.

Di sisi lain, AC Milan dalam performa yang bagus musim ini tetapi agak lemah secara defensif. Mereka kebobolan dua gol di masing-masing dari tiga pertandingan terakhir mereka.

Dengan skuat Milan saat ini masih timpang karena banyaknya pemain yang absen karena cedera, Porto punya peluang meraih kemenangan. Namun, Indosport memprediksi laga nanti akan berakhir imbang.