Liga Indonesia

Top Skor Liga 1: Spaso Jawab Kritikan Pedas Shin Tae-yong

Minggu, 13 Maret 2022 12:06 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Performa apik Spaso bersama Bali Unite di Liga 1 2021-2022 membuat dirinya berani memberikan sindirkan kepada pelatih kepala Timnas Indonesia yakni Shin Tae-yong. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Performa apik Spaso bersama Bali Unite di Liga 1 2021-2022 membuat dirinya berani memberikan sindirkan kepada pelatih kepala Timnas Indonesia yakni Shin Tae-yong.
Spaso Berani Sindir Shin Tae-yong

Performa apik Spaso bersama Bali Unite di Liga 1 2021-2022 membuat dirinya berani memberikan sindirkan kepada pelatih kepala Timnas Indonesia yakni Shin Tae-yong.

Lewat postingan di Instagram, Spaso membagikan jumlah toreha golnya musim ini. Penyerang naturalisasi tersebut mengunggah statistik permainananya dalam 29 laga mampu mencetak 20 gol dan tiga assist.

Hal itu dilakukan oleh Spaso pada Rabu (09/03/22) lalu. Dan kini ia mampu menambah jumlah golnya menjadi 21 gol dalam 30 laga setelah sukses menjebol gawang Persiraja Banda Aceh, Jumat (11/03/22).

Dalam keterangan, pemain berdarah Belanda itu memberikan kalimat yang disinyalir menyindir Shin Tae-yong. Pasalnya, ia sempat disebut oleh pelatih asal Korea Selatan itu sering keteteran dan kelelahan saat menjalani menu latihannya.

"Lumayan bagus ya untuk pemain tua yang kecapean di latihan," tulis Spaso.