Liga Indonesia

Elkan Baggott Segera Gabung Timnas Indonesia di Piala Asia, Bagaimana dengan SEA Games?

Selasa, 22 Maret 2022 16:15 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Prio Hari Kristanto
© PSSI
Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.  Copyright: © PSSI
Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
Tampil di Piala Asia

Namun meski sulit untuk tampil di SEA Games nanti, Elkan menegaskan dirinya akan bergabung bersama Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023 nanti.

"Yang pasti saya pasti akan pergi ke kualifikasi Piala Asia pada bulan Juni nanti," jelas Elkan.

"Jadi itu adalah sesuatu yang masih kami diskusikan dengan pelatih kami di sini (Ipswich), jadi saya tidak bisa memberikan jawaban yang pasti," pungkasnya.

Elkan Baggott sendiri belakangan jadi andalan di tim Ipswich Town U-23, bahkan bek Timnas Indonesia di Piala AFF itu telah ditunjuk sebagai kapten tim.

Teranyar, bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, tampil sebagai kapten saat membela Ipswich Town U-23 dalam lanjutan Professional Development League 2, Senin (07/03/22).

Berkat penampilan Elkan Baggott, Ipswich Town U-23 berhasil menggilas eks klub Premier League, Charlton Athletic, dengan skor akhir 5-1. 

Pertandingan itu merupakan laga kelimanya sebagai kapten, sekaligus kemenangan ketujuh secara beruntun untuk tim besutan pelatih anyar Kieron Dyer.

Di pertandingan sebelumnya, Elkan Baggot juga ditunjuk sebagai kapten dan mampu membantu Ipswich Town U-23 menang 4-1 saat menghadapi Swansea City pada 28 Februari 2022 lalu.

Kieron Dyer sepertinya sangat ketagihan untuk menjadikan pemain bertinggi 194 cm itu sebagai kapten sejak laga kontra Colchester United U-23 pada awal bulan Februari 2022 lalu.