Liga Indonesia

Hitung-hitungan Peluang Lolos Degradasi 3 Tim Liga 1: PSS Sleman, Barito Putera atau Persipura?

Minggu, 27 Maret 2022 15:10 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Laga pertandingan antara Persipura Jayapura vs PSS Sleman di BRI Liga 1. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Laga pertandingan antara Persipura Jayapura vs PSS Sleman di BRI Liga 1. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Siapa Paling Berpotensi Degradasi?

Seperti yang telah dikemukakan sebelumnya, PSS Sleman dan Barito Putera punya peluang lebih besar untuk tak terdegradasi dari Liga 1 ketimbang Persipura.

Hal ini tak lepas dari poin kedua tim yang unggul angka atas tim Mutiara Hitam di klasemen sementara Liga 1 musim ini.

Maka perebutan tiket untuk bertahan di Liga 1 akan ditentukan sepenuhnya di hasil yang didapat masing-masing tim di laga terakhir.

Di laga terakhir, PSS Sleman akan berhadapan dengan Persija Jakarta, Barito Putera akan bersua Persib Bandung dan Persipura akan berhadapan dengan Persita Tangerang.

Berdasarkan aturan Liga 1, penentuan klasemen diutamakan dari Head to Head kemudian diikuti perolehan poin. Untuk itu, mari melihat Head to Head ketiga tim sepanjang Liga 1 musim ini:

  • PSS Sleman (36 poin): Unggul Head to Head atas Barito Putera (2 menang), Kalah Head to Head dari Persipura (1 imbang, 1 kalah)
  • Barito Putera (35 poin): Kalah Head to Head dari PSS Sleman (2 kalah), Menang Head to Head atas Persipura (2 menang)
  • Persipura (33 poin): Unggul Head to Head atas PSS Sleman (1 menang, 1 imbang), kalah Head to Head dari Barito Putera (2 kalah)

Jika dilihat dari poin dan Head to Head yang ada, maka PSS Sleman dan Barito Putera hanya butuh hasil imbang untuk bertahan di Liga 1 musim ini.

Pasalnya, jika PSS dan Barito Putera imbang, maka poin keduanya menjadi 37 poin dan 36 poin. Adapun jika Persipura menang atas Persita, maka poin maksimalnya menjadi 36 poin.

Meski punya poin yang sama dengan Barito Putera, Persipura secara Head to Head kalah sehingga dipastikan akan terdegradasi. Lantas, bagaimana agar Persipura bertahan?