In-depth

Termasuk Punya Pacar Cantik, 3 Fakta Enzo Fernandez yang Jadi Rebutan Klub-Klub Liga Eropa

Jumat, 15 April 2022 22:16 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Agustin Marcarian
Pemain River Plate, Enzo Fernandez. Foto: REUTERS/Agustin Marcarian. Copyright: © REUTERS/Agustin Marcarian
Pemain River Plate, Enzo Fernandez. Foto: REUTERS/Agustin Marcarian.
Mengenal Lebih Dekat Enzo Fernandez

Lantas, siapa sebenarnya Enzo Fernandez, pemain muda River Plate yang sangat ramai jadi incaran para klub top Eropa ini?

Dirangkum dari beberapa sumber, berikut empat fakta Enzo Fernandez, mulai dari sepak terjangnya sebagai sepak bola hingga kehidupannya di luar lapangan. Apa saja?

Di River Plate Sejak Kecil

Jika melihat CV-nya, Enzo Fernandez adalah pemain yang baru saja ‘menetas’ sebagai pemain senior di River Plate.

Ia sudah menimba ilmu di klub ini sejak usia enam tahun, tepatnya pada 2006 silam, hingga akhirnya dipanggil ke tim utama pada 2019.

Ya, butuh 13 tahun bagi Enzo Fernandez untuk mencapai titik tersebut tanpa sekalipun berpindah klub.

Meski begitu, ia baru melakoni debut seniornya pada Maret 2020 alias 14 bulan sejak dipanggil ke tim utama. Kemudian, lima bulan berselang, ia dipinjamkan ke sesama klub Argentina, Defensa y Justicia.

Justru di klub inilah, Enzo Fernandez mendapat banyak ilmu berharga untuk karier sepak bolanya di level senior.

Ia menampilkan performa yang impresif sebagai pemain pinjaman dan kembali dengan kepala tegak ke skuat Marcelo Gallardo untuk musim 2021-2022.

Jika bicara posisi di lapangan, Enzo Fernandez adalah seorang gelandang yang sering bermain sebagai deep-lying playmaker.

Meski begitu, ia juga memiliki kecenderungan muncul di kotak penalti lawan dan mencetak gol atas namanya sendiri.