Bursa Transfer

Demi Jadikan Tottenham Monster di Liga Inggris, Conte Siap Pungut Pemain Buangan Man United

Minggu, 8 Mei 2022 18:22 WIB
Penulis: Dwiana Restu Beniartha | Editor: Isman Fadil
© Reuters/Molly Darlington
Dejan Kulusevski, winger Tottenham Hotspur (Foto: Action Images via Reuters/Molly Darlington) Copyright: © Reuters/Molly Darlington
Dejan Kulusevski, winger Tottenham Hotspur (Foto: Action Images via Reuters/Molly Darlington)
Tottenham Bakal Permanenkan Dejan Kulusevski

Dejan Kulusevski telah tampil mengesankan sejak dipinjam dari Juventus pada Januari lalu. Ia telah bermain sebanyak 15 kali di Liga Inggris serta tambahan tiga gol dan 8 assist.

Manajer Spurs Antonio Conte pun mengumumkan bahwa Dejan akan dipermanenkan dari Juventus. Pemain Swedia tersebut jelas masuk skema sang pelatih musim depan.

Pemain asal Swedia itu memang tak butuh waktu lama untuk langsung nyetel dengan pasukan milik Conte. Berkat penampilan ciamik sang winger, Antonio Conte pun ingin mengikat Kulusevski secara permanen di Tottenham Stadium.

Spurs sendiri kebetulan memang diberi opsi oleh Juventus untuk mempermanenkan Kulusevski, dengan menebusnya di angka sebesar Rp 446 miliar.

Berbeda dengan Kulusevski kompatriotnya di Juventus yakni Rodrigo Bentancur malah sudah berstatus permanen di Tottenham setelah Spurs menebusnya dengan mahar Rp290 milyar.

Namun keinginan Conte untuk membajak pemain Juventus tak berhenti disitu. Pasalnya, ia akan berusaha menggaet pemain Juve yang lain yakni Weston McKennie.

Bukan tanpa alasan karena pemboyong McKennie kini berada di Spurs. Ya, Fabio Paratici yang sekarang menjabat direktur teknik Tottenham adalah sosok pembawa pria Amerika ke Allianz Stadium di masa lalu.

Massimiliano Allegri juga tampaknya tak akan menggunakan jasanya lagi. Setelah Juventus merencanakan perombakan dalam skuadnya saat ini.

Antonio Conte masih akan berburu pemain demi membuat Tottenham perkasa di Liga Inggris. Ia juga mengungkapkan bahwa ada dua hal yang bisa membuat Spurs jadi tim superior.

Eks Inter Milan menyebut uang yang banyak dan waktu. Conte menekankan kalau uang untuk membeli pemain berkualitas sementara waktu dipergunakan untuk membentuk mentalitas tim.