Liga Indonesia

Toulon Cup 2022 Beri Pengalaman Luar Biasa Bagi Kiper Timnas Indonesia U-19

Jumat, 10 Juni 2022 20:25 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
© PSSI
Timnas Indonesia U-19 telah menyelesaikan keikutsertaan di Toulon Cup 2020 dan memberikan pengalaman berharga bagi pemain Garuda Muda.  Foto: PSSI Copyright: © PSSI
Timnas Indonesia U-19 telah menyelesaikan keikutsertaan di Toulon Cup 2020 dan memberikan pengalaman berharga bagi pemain Garuda Muda. Foto: PSSI

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-19 telah menyelesaikan keikutsertaan di Toulon Cup 2020. Meski gagal ke semifinal, penampilan skuad Garuda Nusantara dapat apresiasi. 

Di Toulon Cup 2022, Timnas Indonesia U-19 raih 1 kemenangan. 2 kekalahan dan 1 kali imbang. Namun, ada banyak pelajaran dan pengalaman berharga yang didapat para pemain. 

Kiper andalan Timnas Indonesia U-19, Cahya Supriadi, mengakui keikutsertaan di Toulon Cup meningkatkan mentalnya. Dia kini tak lagi gentar, apabila harus bertemu tim yang kualitasnya di atas Indonesia. 

"Secara mental saya lebih percaya diri, kuat untuk bermain lawan tim yang secara kualitas jauh lebih kuat," katanya. 

Kiper milik Persija Jakarta itu pun menilai Timnas U-19 harus lebih kompak lagi. Penampilan mereka di Toulon Cup tidak terlalu mengecewakan, hanya saja ada beberapa hal yang wajib dibenahi. 

"Tapi secara tim, kami harus lebih kompak lagi dan kerja keras lagi untuk persiapan yang matang, untuk event selanjutnya," ujar pemain 19 tahun itu. 

Di Toulon Cup 2022, Indonesia menang 1-0 atas Ghana, kalah 0-1 dan 0-2 dari Venezuela serta Meksiko dan imbang 1-1 kontra Aljazair. Ini jadi pengalaman berharga karena Timnas U-19 akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan cukup puas dengan penampilan Timnas U-19 di Toulon Cup 2022

Lebih lanjut, PSSI telah menyiapkan program pemusatan latihan untuk Timnas U-19 pascaikut Toulon Cup 2022 di Prancis. Skuad Garuda Nusantara akan berlatih di Eropa untuk persiapan Piala Dunia U-20 2023.