Liga Inggris

Kreativitas Sering Mampet, 2 Gelandang Disiapkan Ten Hag Jadi Solusi Man United

Rabu, 15 Juni 2022 17:45 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Vincent West
Aksi gelandang Barcelona, Frenkie de Jong di laga kontra Real Sociedad (21/04/22). (Foto: REUTERS/Vincent West) Copyright: © REUTERS/Vincent West
Aksi gelandang Barcelona, Frenkie de Jong di laga kontra Real Sociedad (21/04/22). (Foto: REUTERS/Vincent West)
Frenkie de Jong Siap Hengkang ke Manchester United

Sebelumnya, pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengonfirmasi bahwa pemain Barcelona, Frenkie de Jong siap hengkang di bursa transfer musim panas 2022.

Gelandang timnas Belanda, Frenkie de Jong, belakangan menjadi target transfer klub raksasa Inggris, Manchester United di bursa transfer musim panas 2022.

De Jong sendiri belakangan jadi incaran, menyusul hengkangnya sejumlah pemain Manchester United di lini tengah. Salah satunya bintang timnas Prancis, Paul Pogba.

Frenkie de Jong sendiri sempat mengungkapkan bahwa dirinya enggan hengkang ke Manchester United, mengingat klub asal Inggris ini tak bermain di Liga Champions.

Namun demikian, pelatih Manchester United, Erik ten Hag, kabarnya sukses mengubah pikiran Frenkie de Jong untuk hengkang dari Barcelona.

Kabarnya, mantan pelatih Ajax Amsterdam itu mampu meyakinkan De Jong bahwa dirinya bisa merealisasikan kemampuannya di Manchester United, seperti dilansir Daily Mail.

Saat Manchester United resmi menyatakan minatnya untuk memboyong gelandang berusia 25 tahun ini, sang pemain berujar tak ingin hengkang dari Barcelona.

Pasalnya, Manchester United mengakhiri Liga Inggris musim 2021/2022 di posisi keenam usai gagal tampil bagus dan bahkan sulit memenangi pertandingan.