In-depth

Tak Seperti Cristiano Ronaldo yang Ditolak, 3 Pemain Tua Ini Justru Laris Manis Diminati Banyak Klub

Kamis, 28 Juli 2022 14:25 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/David Klein
Selebrasi Cristiano Ronaldo usai mencetak gol di laga Arsenal vs Manchester United (23/04/22). (Foto: REUTERS/David Klein) Copyright: © REUTERS/David Klein
Selebrasi Cristiano Ronaldo usai mencetak gol di laga Arsenal vs Manchester United (23/04/22). (Foto: REUTERS/David Klein)

INDOSPORT.COM - Nasib Cristiano Ronaldo tampak berbeda dengan pemain-pemain tua ini. Jika dirinya ditolak sana-sini, tiga pemain tua ini justru laris manis di buru klub-klub di lantai bursa transfer.

Teka-teki masa depan megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo di Manchester United hingga saat ini masih menjadi misteri.

Pasalnya sang pemain sudah secara terang-terangan menyisyaratkan ingin hengkang dari Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.

Dilansir dari Mirror, Ronaldo bahkan sudah berbicara dengan pihak klub, ihkwal keinginannya itu. Penyebabnya cuma satu, CR7 sangat ingin tetap bisa tampil di ajang bergengsi antar klub Eropa, Liga Champions.

Sementara Manchester United musim depan harus bermain di Liga Europa, setelah mereka finis di luar empat besar pada klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.

Selebihnya faktor lain adalah ia ingin klub serius membangun tim bermental juara, untuk bisa bersaing meraih gelar di setiap musimnya.

Sayangnya kepindahan Ronaldo ini masih rumit terjadi, karena MU tak bersedia melepaskan sang pemain yang masih terikat kontrak satu musim lagi hingga Juni 2023.

Di sisi lain Ronaldo sangat ingin lepas dan berlabuh ke tim yang bermain di Liga Champions. 

Akan tetapi Ronaldo juga mendapat kendala, yakni banyaknya klub yang menolak merekrutnya dari Man United pada bursa transfer kali ini..

Padahal Cristiano Ronaldo sebagai seorang penyerang masih konsisten menjaga ketajamannya di level atas, meski sudah tidak muda lagi yakni 37 tahun.

Ronaldo membuktikan hal itu dengan torehan 24 gol dan tiga assist dari 38 penampilan di semua kompetisi musim lalu bersama Man United.

Hingga saat ini belum diketahui, kemana Ronaldo akan berlabuh musim depan.

Beberapa klub raksasa, seperti Chelsea dan Bayern Munchen, sempat dikaitkan dengan mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu.

Namun belakangan Chelsea dan Bayern Munchen perlahan mundur teratur. The Blues tak ingin memboyongnya karena faktor usia, sedangkan Die Bayern terkendala filosofi tim.

Terbaru ada Atletico Madrid yang masuk dalam perburuan tanda tangan Cristiano Ronaldo. 

Akan tetapi mereka juga mendapat penolakan dari para penggemarnya, karena tak ingin legenda klub rival sekotanya itu bergabung dengan Atletico Madrid.

Sulitnya Cristiano Ronaldo mencari klub baru di usia 37 tahun ini, tidak dialami oleh pemain-pemain tua lain di Eropa yang justru masih gampang mencari klub di bursa transfer. Siapa saja mereka?