Liga Inggris

Erling Haaland Ulangi Rekor Gila Sergio Aguero, Otw Jadi Legenda Manchester City?

Senin, 8 Agustus 2022 14:03 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS-Tony Obrien
West Ham United vs Manchester City, Erling Braut Haaland merayakan gol keduanya bersama Phil Foden dan Joao Cancelo REUTERS-Tony Copyright: © REUTERS-Tony Obrien
West Ham United vs Manchester City, Erling Braut Haaland merayakan gol keduanya bersama Phil Foden dan Joao Cancelo REUTERS-Tony
Erling Haaland Samai Rekor Sergio Aguero

Peristiwa Erling Haaland yang mencetak brace dalam laga perdana Liga Inggris musim ini sekaligus menyamai rekor milik Sergio Kun Aguero.

Pasalnya, kedua pemain yang berposisi di lini depan tersebut sama-sama mampu mencetak dua gol dalam laga debutnya di Liga Inggris.

Melansir dari Sky Sports, Haaland adalah debutan kedua dalam sejarah Liga Inggris yang memenangkan penalti dan kemudian berhasil mengonversinya,

Serta, merupaka striker kedua yang mampu mencatatkan dua kali pada debut The Cityzens, sehingga menyamai prestasi Sergio Aguero dari Agustus 2011.

Selain itu, pemain kelahiran Leeds itu, mampu menjawab tantangan dari Legenda Manchester City, Sergio Kun Aguero.

Pasalnya, pada laga kontra Liverpool, Erling Haaland seperti tidak mampu menunjukkan penampilan terbaiknya, karena gagal mempersembahkan satu gol untuk Manchester City.

Dirinya juga terlihat jarang memegang bola, maupun menciptakan peluang berbahaya ke gawang anak asuh Jurgen Klopp.

Hal tersebut dikarenakan, pemain asal Norwegia itu di jaga ketat oleh bek The Reds, Virgil Van Dijk, di sepanjang laga.

Dan setelah laga tersebut, Aguero menyebutkan bahwa bahwa Haaland memerlukan waktu untuk beradaptasi dengan Liga Inggris.

"Dia terlalu terbiasa dengan Jerman, Haaland mengira dia sendirian, kemudian (Virgil) Van Dijk datang dan berkata 'Selamat datang di Premier League'," ungkap Aguero.