Liga Indonesia

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Persita Tangerang: Kena Comeback, Laskar Sambernyawa Makin Tenggelam

Minggu, 14 Agustus 2022 20:39 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Persis Solo vs Persita Tangerang (BRI Liga 1). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Persis Solo vs Persita Tangerang (BRI Liga 1).
Jalannya Babak Kedua

Akselerasi Ramiro Fergonzi mengancam pertahanan Persis Solo pada awal babak kedua. Situasi berbalik, Ryo Matsumura shooting jarak jauh, tetapi meleset dari gawang.

Gelandang Persita, Bae Sin-yeong dikawal ketat oleh tiga penggawa Persis di kotak penalti, sehingga arah bola menjadi tak akurat dan meleset tipis dari gawang Riyandi.

Buah kesabaran Persita Tangerang, lewat kerja sama yang apik pada menit ke-53, Ezequiel Vidal menyambut bola muntah dari Dhika Bhayangkara dan mencetak gol. Skor 1-1.

Sendiri di depan gawang Persita, Rodriguez malah membuang peluang, bola melambung terlalu tinggi. Percobaan kedua pada menit 61' juga meleset tipis dari tiang gawang.

Berawal dari tendangan bebas Ramiro Fergonzi, cukup kencang dan sulit memprediksi arahnya. Bola menusuk pojok kanan gawang Riyandi. Gol Persita, skor kini 1-2.

Ramiro Fergonzi sekali lagi mengancam gawang Riyandi, tetapi bola masih bisa ditepis oleh sang kiper Persis Solo.

Memasuki menit krusial, Jaime Xavier justru melanggar keras Fergonzi. Freekick, bola disambut Fahreza Sudin dan gol, tetapi wasit sudah mengangkat bendera offside.

Bertubi-tubi Persis Solo menyerang Persita untuk menyamakan kedudukan, tetapi kiper Dhika Bhayangkara terlalu kuat. Freekick Ferdinand Sinaga juga ditepis sang kiper.

Tambahan waktu enam menit, Persita terus-menerus mengulur waktu. Laskar Sambernyawa gagal memanfaatkan waktu untuk bisa menyamakan kedudukan.

Kalah empat kali berturut-turut, Persis Solo semakin terbenam di dasar klasemen Liga 1. Sedangkan Persita Tangerang memantapkan diri di papan atas.