In-depth

Khvicha Kvaratskhelia, Lionel Messi-nya Georgia dan Mesin Gol Ganas Milik Napoli

Sabtu, 27 Agustus 2022 12:41 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Instagram@kvara7
Pemain Napoli dan Timnas Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, yang kini puncaki top skor Liga Italia 2022-2023. Foto: Instagram@kvara7. Copyright: © Instagram@kvara7
Pemain Napoli dan Timnas Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, yang kini puncaki top skor Liga Italia 2022-2023. Foto: Instagram@kvara7.
Siapa Khvicha Kvaratskhelia

Khvicha Kvaratskhelia sang Lionel Messi Georgia lahir di Tbilisi, 12 Februari 2001, dan mengawali karier sepak bolanya di klub setempat, Dinamo Tbilisi.

Seperti pemain muda pada umumnya, ia harus merangkak naik dari level junior hingga meraih satu tempat di tim utama.

Sayangnya, Dinamo Tbilisi yang sudah mendidiknya sejak kecil harus kehilangan bakat muda mereka ke sesama klub Georgia, Rustavi.

Dari sinilah mulai menciptakan namanya di kancah sepak bola Georgia. Ia pun bergabung dengan klub papan atas Rusia, Lokomotiv Moscow, sebagai pemain pinjaman pada 2019.

Dengan nama yang makin dikenal sebagai putra Georgia, pemain yang akrab disapa Kvara ini makin melebarkan sayapnya secara profesional dan internasional dengan merapat ke Ruben Kazan.

Ya tapi apa mau dikata, konflik Rusia-Ukraina membuat masa-masanya di klub ini berakhir lebih cepat dari kesepakatan di awal kontrak.

Akan tetapi, semua musibah pasti ada hikmahnya. Begitu pula apa yang menimpa Kvara yang harus angkat kaki dari Liga Rusia.

Jika tidak, ia mungkin tidak akan berada di Napoli saat ini dan menjadi penguasa top skor Liga Italia 2022-2023.

Kvara sendiri merupakan putra mantan pesepak bola, Badri Kvaratskhelia, yang dulu pernah membela Timnas Azerbaijan pada era awal milenium baru.

Khvicha Kvaratskhelia juga tercatat sebagai pemain Timnas Georgia yang mentas dari kelompok umur mereka pada 2019, yang debut di laga melawan Gibraltar di kualifikasi Euro 2020.