In-depth

Bekuk Spezia di Liga Italia, 4 Pemain Ini Jadi Tulang Punggung Kemenangan AC Milan

Minggu, 6 November 2022 13:19 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Daniele Mascolo
Perebutan bola antara pemain AC Milan dengan Spezia di Liga Inggris. Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Perebutan bola antara pemain AC Milan dengan Spezia di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM –AC Milan meraih kemenangan 2-1 di pekan ke-13 Liga Italia kontra Spezia dengan skor 2-1. Berikut 4 pemain terbaik di laga tersebut.

Seperti diketahui, raksasa Liga Italia, AC Milan meraih kemenangan dalam laga pekan ke-14 Liga Italia melawan Spezia dengan skor 2-1.

Dalam laga yang digelar pada hari Minggu (06/11/22), Rossoneri sempat unggul lebih dulu melalui gol Theo Hernandez di menit ke-21.

Spezia membalas pada menit ke-59 ketika putra Paolo Maldini, yaitu Daniel Maldini berhasil mencetak gol ke gawang AC Milan.

Beruntung, penyerang timnas Prancis, Olivier Giroud mampu membawa tim asuhan Stefano Pioli unggul di menit ke-89.

Namun demikian, Giroud justru harus keluar lapangan usai mendapatkan kartu kuning kedua dan berbuah menjadi kartu merah di menit ke-90 dalam laga Milan vs Spezia.

Kemenangan inipun membuat AC Milan mantap berada di peringkat kedua Liga Italia dengan jarak enam poin dari pemuncak klasemen sementara, Napoli.

Sebagai catatan, laga pekan ke-13 Liga Italia pun mampu dimenangi Napoli yang mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1.

Dalam sebuah laga, tentu ada pemain-pemain yang tampil menggila dan membawa timnya mampu mengalahkan lawan, termasuk dalam laga Milan vs Spezia ini.

Berikut merupakan empat pemain yang mampu tampil menggila dan membawa AC Milan memenangi duel pekan ke-13 Liga Italia melawan Spezia.