Liga Indonesia

Pelatih Baru Belum Datang, Ini Siasat Persita untuk Jaga Kondisi Fisik Pemain

Minggu, 13 November 2022 22:42 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Persita
Uji coba Persita vs Bhayangkara FC. (Foto: Persita) Copyright: © Persita
Uji coba Persita vs Bhayangkara FC. (Foto: Persita)
Tak Kecewa

Meski kalah, Alfredo Vera menyatakan tidak kecewa. Laga dua hari lalu memang digunakan untuk mencoba posisi pemain dan melihat perkembangan pemain selama vakumnya Liga 1 2022.  

"Kami mencari menit bermain kompetitif di laga uji coba ini,agar bisa melihat kondisi fisik para pemain" ujarnya.

"Saya berharap kondisi para pemain sudah siap ketika kompetisi dilanjutkan nanti," lanjut Alfredo.

Alfredo Vera juga cukup puas dengan peningkatan yang ditunjukan oleh anak asuhnya selama latihan. Meski sudah lama tak bertanding, Muhammad Toha dkk tetap bisa menjaga fisik dan sentuhan dengan bola.

Beberapa pemain sudah pulih dari cedera, seperti Ramiro Fergonzi yang sebelumnya alami cedera dipekan ke-10 Liga 1 2022.

Rencananya pekan depan para Pendekar akan kembali menggelar laga uji coba lawan klub Liga 1 lainnya yakni Rans Nusantara FC.

Persita kini koleksi 22 poin dari 11 pertandingan sebelum liga dihentikan. Tim Ungu Barat hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen yakni Borneo FC.