Piala Dunia 2022

Sambut Presiden Argentina di KTT G20, Sandiaga Uno ‘Ngarep’ Lionel Messi Ikut Rombongan

Selasa, 15 November 2022 12:15 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© Getty Images
Lionel Messi, pemain megabintang Timnas Argentina yang akan tampil di Piala Dunia 2022 Copyright: © Getty Images
Lionel Messi, pemain megabintang Timnas Argentina yang akan tampil di Piala Dunia 2022
Lionel Messi Bela Timnas Argentina di Piala Dunia 2022

Begitu menjejakkan kaki di Bandara Ngurah Rai, Presiden Alberto Fernandez langsung disambut tarian pendet khas Bali.

Menurut Sandiaga Uno, Argentina sangat terkenal sebagai negara sepak bola dan tarian tangonya.

“Argentina dikenal dengan tarian tradisional tangonya, kita sambut juga dengan tarian tradisional, tari pendet asal Bali," ujarnya.

Unggahan Sandiaga Uno tersebut tak pelak mengundang komentar dari sejumlah netizen. Beberapa mengatakan Lionel Messi saat ini tengah bersiap-siap menuju Piala Dunia 2022.

@muktyuzarsif: “Welcome to indonesia lionel messi friends.”

@dedyarifiin: “Mesi baru otw pildun pak, mungkin aguero pak yang ikut.”

@hirzi_hmps: “messinya mana pak.”

@soloissolo: “akhir desember nanti Pak fernandez itu akan sangat bahagia karena negaranya juara piala dunia…”

@al_raffiwahyudi1024: “Bisikin pak ke pak presiden lain kali kalau ke indonesia bawa timnas argentina gitu pak wkwkwk.”

@galih_munggaran: “Kapan undang messi ke indonesia pa @sandiuno.”

@aquarius_boy46: “Salam ke presiden Argentina untuk Messi tahun ini juara pildun @sandiuno pak sandi.”

Lionel Messi memang dikabarkan sudah bergabung dengan rekan-rekannya di Timnas Argentina jelang Piala Dunia 2022 Qatar.

Melansir dari laporan Tyc Sports, bintang Paris Saint-Germain tersebut sudah tiba di bandara Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada Senin (14/11/22).

Ia akan berkumpul dengan para penggawa La Albiceleste yang sedang menjalani pemusatan latihan di UEA jelang Piala Dunia.

"Lionel Andres Messi siap berlaga di Piala Dunia bersama Argentina. Sang kapten sudah tiba di bandara Abu Dhabi dan bergabung dengan 'La Scaloneta'," tulis TyC Sports.

Argentina dijadwalkan menjalani laga persahabatan kontra UEA pada Rabu (16/11/22). Itu jadi laga pemanasan La Albiceleste sebelum terbang ke Qatar untuk beraksi di Piala Dunia 2022.

Di Piala Dunia 2022, Argentina akan menghadapi Arab Saudi di laga pembuka Grup C pada Selasa (22/11/22) mendatang. Selain Arab Saudi, Messi dan kawan-kawan akan berhadapan dengan Meksiko dan Polandia.