In-depth

Termasuk Marcus Thuram, 3 Bintang Piala Dunia 2022 yang Tengah Dipepet AC Milan

Senin, 28 November 2022 09:30 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Mohamed Abd El Ghany
Pemain Chelsea, Hakim Ziyech saat laga Piala Afrika 2019 antara Maroko vs Benin Copyright: © Reuters/Mohamed Abd El Ghany
Pemain Chelsea, Hakim Ziyech saat laga Piala Afrika 2019 antara Maroko vs Benin
Anak Legenda Juventus

1. Marcus Thuram (Prancis)

Anak dari legenda Juventus Lilian Thuram, yakni Marcus Thuram, menjadi salah satu target AC Milan di bursa tranfer entah itu musim dingin ataupun musim panas 2023 mendatang.

AC Milan menjadikan penyerang berusia 25 tahun itu sebagai target guna regenerasi di lini serangnya yang masih mengandalkan dua pemain kawakan.

Penyerang Borussia Monchengladbach itu dianggap sebagai sosok yang tepat menyusul performa impresifnya musim ini, yang berhasil 13 gol dan 3 assist dalam 17 laga di berbagai ajang.

Selain performanya, AC Milan menganggap Thuram layak diboyong karena memiliki harga yang lebih murah dibanding para penyerang tajam lainnya di musim ini.

Sebagai informasi, kontrak Thuram bersama Monchengladbach akan habis pada 2023. Sehingga, AC Milan bisa mendapatkannya secara gratis di musim panas atau dengan biaya rendah pada Januari nanti.

2. Hakim Ziyech (Maroko)

Sektor winger kanan yang diisi Junior Messias dan Alexis Saelemaekers tampaknya belum begitu memuaskan, sehingga AC Milan terus berburu pemain untuk posisi itu.

Dari sekian nama yang ada di Piala Dunia 2022 ini, nama Hakim Ziyech dari Maroko menjadi target teratas AC Milan untuk posisi tersebut.

Winger berusia 29 tahun itu dianggap sosok yang tepat karena penampilan impresifnya bersama Singa Atlas di Piala Dunia 2022 ini. Satu assist bahkan telah dibuatnya di laga kontra Belgia.

Selain punya penampilan impresif, usaha AC Milan mendatangkan Ziyech pun cukup terbuka lebar menyusul situasi buruknya bersama klubnya, Chelsea.

Diketahui, Ziyech tak menjadi andalan Chelsea sama sekali, dan pihak The Blues dilaporkan terbuka untuk melepasnya, entah dengan status pinjaman ataupun permanen.