Piala Dunia 2022

Argentina vs Prancis, Bongkar Kelemahan Kedua Tim Jelang Final Piala Dunia 2022

Minggu, 18 Desember 2022 12:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Kai Pfaffenbach
Pengamat sepak bola, Binder Singh, bongkar kelemahan Argentina dan Prancis jelang final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium Qatar, Minggu (18/12/22). (Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach) Copyright: © REUTERS/Kai Pfaffenbach
Pengamat sepak bola, Binder Singh, bongkar kelemahan Argentina dan Prancis jelang final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium Qatar, Minggu (18/12/22). (Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach)

INDOSPORT.COM - Pengamat sepak bola, Binder Singh, bongkar kelemahan Argentina dan Prancis jelang final Piala Dunia 2022.

Partai final Piala Dunia 2022 antara skuad Argentina vs Prancis akan dihelat di Lusail Stadium Qatar, Minggu (18/12/22) malam.

Binder Singh menuturkan bahwa Argentina sangat kuat, apalagi dengan hadirnya sang megabintang, Lionel Messi yang atraktif, ia selalu menyulitkan siapa saja lawannya.

Namun, ada satu celah kecil yang bisa dimanfaatkan Prancis jika ingin mencetak gol dan menang di partai final Piala Dunia.

"Kalau Argentina kelemahannya satu, jika para pemain tim lawan bisa melewati lini tengah mereka," blak-blakan Binder Singh.

"Jika pemain tim lawan mengandalkan umpan-umpan terobosan, direct pass, langsung menuju ruang pertahanan dari Argentina, di situlah para pemain sering panik."

Meski Argentina memiliki satu kelemahan, akan tetapi tidak mudah bagi Prancis untuk mendapatkan momen itu dan mencetak gol.

"Tapi tidak mudah melakukan itu, karena gelandang Argentina itu semuanya pekerja keras, Paredes, Enzo Fernandes, De Paul."

Tak adil rasanya jika Binder Singh hanya menguliti kelemahan Argentina saja. Ia juga membongkar beberapa celah tim Prancis.

"Kelemahan dari Prancis adalah ketika dua gelandang bertahan atau holding midfielder mereka out of position," ucap Binder Singh.