In-depth

Sepak Terjang Para Eks Liverpool Bernomor Punggung 18, Cody Gakpo Ikuti Jejak Duo Belanda

Kamis, 29 Desember 2022 21:04 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Albert Gea
Cody Gakpo ikuti jejak seniornya di Timnas Belanda yang pernah memakai nomor 18 di Liverpool. Foto: REUTERS/Albert Gea. Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Cody Gakpo ikuti jejak seniornya di Timnas Belanda yang pernah memakai nomor 18 di Liverpool. Foto: REUTERS/Albert Gea.
Cody Gakpo Ikuti Jejak Eks Liverpool dari Belanda

Dirk Kuyt (2006-2012)

Selain Takumi Minamino, sosok yang pernah menyandang nomor punggung 18 di Liverpool adalah Dirk Kuyt - yang juga berasal dari Belanda seperti Cody Gakpo.

Selama berseragam The Reds, Dirk Kuyt memiliki karier yang tidak terlalu buruk. Selama enam musim, ia sudah bermain 285 kali, mencetak 71 gol 40 assist.

Ia menjadi bagian skuad The Reds yang tidak pernah memenangkan Liga Inggris, dan dua kali menjadi runner-up masing-masing di Liga Champions serta Piala FA.

Dirk Kuyt hanya pernah mengangkat trofi Piala Liga Inggris pada musim 2011-2012 yang saat itu masih bernama Carling Cup.

Meski begitu, pria kelahiran Katwijk, Belanda, ini termasuk pemain yang disayang suporter The Reds dan publik Anfield.

Beberapa kali momen comeback-nya di stadion keramat Liverpool tersebut mendapat sambutan baik dari penonton.

Erik Meijer (1999-2001)

Lebih dari dua dekade lalu, nomor punggung 18 Liverpool pernah digunakan oleh Erik Meijer, legenda sepak bola Belanda.

Ya, lagi-lagi senior Cody Gakpo dari Negara Kincir Angin. Namun sayangnya, Erik Meijer tidak cukup lama berseragam Liverpool sehingga tidak ada catatan yang menarik tentang Si Merah dalam CV-nya.

Alberto Moreno (2014-2019)

Salah satu pemain yang kadang terlupakan di skuad The Reds. Meski demikian, Alberto Moreno bisa berpuas diri lantaran pernah mencicipi gelar Liga Champions bersama Liverpool.

Bukan hanya itu. Sebelum Liverpool meraih predikat raja Eropa pada musim 2018-2019, ia juga saksi hidup bagaimana Jordan Henderson dkk gagal juara di tangan Real Madrid di edisi sebelumnya.