Liga Italia

AC Milan Mundur, AS Roma Bakal Pertahankan Zaniolo Walau Ditawar Klub Liga Inggris

Jumat, 27 Januari 2023 15:17 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Alberto Lingria
Nicolo Zaniolo berduel dengan Aitor Ruibal di laga AS Roma vs Real Betis (07/10/22). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria) Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Nicolo Zaniolo berduel dengan Aitor Ruibal di laga AS Roma vs Real Betis (07/10/22). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

INDOSPORT.COM – Mundurnya klub Liga Italia, AC Milan membuat AS Roma dikabarkan menahan diri untuk menjual Nicolo Zaniolo di bursa transfer Januari 2023.

Salah satu kabar transfer yang paling dinanti pada Januari 2023 adalah hengkangnya Nicolo Zaniolo dari AS Roma.

Belakangan, pemain sayap AS Roma ini disebut akan dilepas dan kabarnya sudah mulai dibekukan dari skuad arahan Jose Mourinho.

Salah satunya terjadi manakala Nicolo Zaniolo sempat tak masuk dalam skuad AS Roma saat bertanding di Liga Italia melawan Spezia.

Kala itu, Nicolo Zaniolo sempat disebut akan hengkang ke Liga Inggris, mengingat ada tawaran besar dari Tottenham Hotspur.

Belakangan, Tottenham Hotspur juga disebut sudah memberikan tawaran peminjaman dengan pembelian di musim panas 2023 dengan 30 juta pound.

Hanya saja, tawaran dari Tottenham Hotspur nyatanya tak terjadi dan kemudian menahan Nicolo Zaniolo di AS Roma.

Selain Tottenham Hotspur, Nicolo Zaniolo juga ditawar oleh klub Liga Inggris lainnya, AFC Bournemouth yang memberikan angka konkret.

The Cherries disebut siap menggelontorkan dana 30 juta pound demi bisa memboyong Nicolo Zaniolo dari AS Roma.

Hanya saja, AC Milan lah yang kemudian membuat AS Roma tak menerima tawaran Bournemouth untuk mendatangkan Nicolo Zaniolo.