Bola Internasional

Jadwal Liga Prancis: Ada Duel Beda Kasta Paris Saint-Germain vs Toulouse

Jumat, 3 Februari 2023 08:39 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Christian Hartmann
Jadwal Liga Prancis (Ligue 1) 2022-2023 hari ini, Jumat (03/02/23), hanya akan menyuguhkan satu pertandingan antara Paris Saint-Germain vs Toulouse.  REUTERS/Christian Hartmann Copyright: © REUTERS/Christian Hartmann
Jadwal Liga Prancis (Ligue 1) 2022-2023 hari ini, Jumat (03/02/23), hanya akan menyuguhkan satu pertandingan antara Paris Saint-Germain vs Toulouse. REUTERS/Christian Hartmann

INDOSPORT.COM – Jadwal Liga Prancis (Ligue 1) 2022-2023 hari ini, Jumat (03/02/23), hanya akan menyuguhkan satu pertandingan antara Paris Saint-Germain vs Toulouse.

PSG akan menyambut tim papan bawah Toulouse di Parc des Prince pada pekan ke-22 Ligue 1 2022-2023. Pertandingan PSG vs Toulouse ini akan diigelar Sabtu, 4 Februari 2023 dinihari WIB.

Sebagai penghuni puncak klasemen, PSG memiliki catatan apik tiap bermain di kandang sendiri. Di Ligue 1 musim ini, tim besutan Christophe Galtier itu delapan kali menang dan dua kali seri.

Pada laga terakhirnya, PSG juga berhasil memenangkan laga tandang melawan Montpellier. Diwarnai kegagalan penalti dan cedera Kylian Mbappe, PSG mampu menang 3-1.

Gol-gol kemenangan Les Parisiens tersebut diciptakan oleh Fabian Ruiz, Lionel Messi, dan Warren Zaire-Emery.

Namun PSG diyakini akan dapat perlawanan sengit dari Toulouse dalam laga kali ini. Sebab, Toulouse sedang dalam mode percaya diri setelah kemenangan yang diraih sebelumnya.

Toulouse berhasil menang di laga terakhir mereka, yakni 4-1 atas sang tamu Troyes. Brance van den Boomen jadi bintang lapangan usai menyumbang satu gol dan satu assist.

PSG sudah bertemu Toulouse di pertemuan pertama , yakni di pekan ke-5 Liga Prancis. Gol-gol Neymar, Kylian Mbappe dan Juan Bernat sekaligus 2 assist Lionel Messi membawa PSG menang 3-0.

Jika PSG memetik kemenangan kedua atas Toulouse maka ini bakal jadi suntikan berarti bagi PSG semakin perkasa di puncak klasemen.

Pasalnya, PSG saat ini sudah mengantongi 52 poin dari 21 pertandingan. Mereka unggul lima angka dari Marseille yang menghuni tempat kedua.