Liga Italia

Local Pride! 5 Pelatih Asli Italia yang Bisa Dilirik AC Milan Jika Memecat Stefano Pioli

Senin, 6 Februari 2023 14:12 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters/Daniele Mascolo
Stefano Pioli saat laga Liga Italia antara AC Milan vs Inter Milan Copyright: © Reuters/Daniele Mascolo
Stefano Pioli saat laga Liga Italia antara AC Milan vs Inter Milan

INDOSPORT.COM - Posisi Stefano Pioli sebagai pelatih AC Milan memang sedang dipertanyakan. Pasalnya, Rossoneri sedang dalam performa yang terus memburuk. 

Terbaru, Rafael Leao dkk harus menelan kekalahan dari Inter Milan di laga lanjutan Liga Italia pada Senin (06/02/23) dini hari tadi. 

Skor 1-0 hasil gol tunggal Lautaro Martinez cukup jadi pembeda di derby Inter Milan vs AC Milan di San Siro. 

Sukses membirukan Giuseppe Meazza dan kota Milan membuat I Nerazzurri kini mantap naik ke peringkat kedua Liga Italia lagi dengan koleksi 43 poin dari 21 pertandingan.

Sementara AC Milan kini sudah puasa kemenangan di tujuh partai beruntun dan sekarang sang juara bertahan Liga Italia kian merosot saja di tabel perolehan angka sementara.

I Rossoneri duduk di peringkat keenam dengan koleksi 38 poin. Beruntung bagi mereka karena tidak ada gap lebar dengan para pesaing di empat besar.

Tentu saja posisi Pioli sebagai pelatih kepala langsung menjadi kambing hitam. Banyak pengamat yang menyebut waktunya tidak banyak jika kondisi tidak juga berubah. 

Tanpa kemenangan dalam tujuh laga beruntun, secara spesifik lebih parahnya lagi, Milan menelan kekalahan beruntun dalam tiga laga terakhir mereka. 

Situasi akan semakin sulit karena sebelum menghadapi leg pertama 16 besar Liga Champions kontra Tottenham, mereka sudah punya lawan kuat di Liga Italia. 

Yakni Torino yang berada tepat di bawah mereka di klasemen sementara, di urutan ke-7 dengan selisih 8 poin. Jika situasi tidak berubah, Pioli bisa saja dipecat, dan berikut 5 pengganti yang cocok.