Liga Inggris

Meski Tampil Menawan, Bek Kanan Terbaik Manchester United Masih Bisa Dijual

Minggu, 12 Februari 2023 15:11 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Alex Pantling/Getty Images
Pemain Manchester United, Aaron Wan-Bissaka. Foto: Alex Pantling/Getty Images. Copyright: © Alex Pantling/Getty Images
Pemain Manchester United, Aaron Wan-Bissaka. Foto: Alex Pantling/Getty Images.
Kata Pelatih Manchester United soal Wan-Bissaka

“Kemarin Wan-Bissaka sakit, sehingga saya harap dia bisa kembali pada akhir pekan nanti,” imbuh Ten Hag.

Hanya saja, penjualan Wan-Bissaka dikabarkan segera terjadi, mengingat Manchester United akan menawarkan sang pemain ke West Ham United, Crystal Palace, dan Wolverhampton Wanderers.

Sebagai catatan, Aaron Wan-Bissaka datang dari Crystal Palace di bursa transfer musim panas 2019 dengan dana 50 juta pounds ke Manchester United.

Bek kanan yang satu ini masih memiliki sisa 18 bulan kontrak bersama dengan Manchester United dengan opsi perpanjangan setahun untuk melindungi nilai sang pemain.

Sementara itu, Erik ten Hag sendiri sempat berujar soal masa depan Wan-Bissaka di Manchester United dan spekulasi soal hengkangnya sang pemain yang masih terbuka.

“Sudah jelas untuk saya bahwa Wan-Bissaka punya masa depan. Dia mengalami tahun-tahun yang menyenangkan bersama Manchester United” ujar Ten Hag.

“Tetapi awal musim 2022-2023, Wan Bissaka punya penyakit dan cedera, sehingga semuanya harus berjalan. Kemampuan fisiknya makin baik, performa Wan-Bissaka semakin hebat,” imbuhnya.

Sebelum Piala Dunia 2022, Wan-Bissaka hanya memiliki empat menit bermain ketika Manchester United menghadapi Liverpool di akhir Agustus.

Diogo Dalot sendiri sudah memperpanjang kontrak dengan Manchester United hingga Juni 2024, meskipun klub ingin memberikan kontrak jangka panjang.

Hanya saja, dengan rencana penjualan Wan-Bissaka, Manchester United otomatis akan coba mendatangkan pemain baru untuk mengisi posisi bek kanan.

Sumber: Sportsmole