Liga Inggris

Man United Juara Carabao Cup, Nasib Loris Karius Bikin Prihatin 2Legenda Liga Inggris

Senin, 27 Februari 2023 09:48 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Loris Karius, kiper anyar Besiktas. Copyright: © Getty Images
Loris Karius, kiper anyar Besiktas.
Soal Gol Bunuh Diri Botman, Karius Seharusnya Lakukan Ini

“Ada defleksi (Sven Botman), itu bukan tendangan dari Marcus Rashford, tetapi penjaga gawang (Karius) maju ke depan, mungkin mencoba menghalau, tetapi tangannya, tidak tidak bisa menjangkaunya dan bola melewati kepalanya,” ujar Neville dilansir dari Sport Mirror.

Menurut Neville yang juga mantan pemain Man United, Karius seharusnya melompat lebih tinggi untuk menangkap bola tersebut alih-alih menjangku dengan tangan panjangnya.

Mantan bek United itu kemudian meminta pendapat Carragher, “Karius jadi sorotan di pertandingan ini, menurut Anda apakah dia seharusnya menyelamatkannya?”

Carragher sebagai legenda Liverpool pun setuju, “Ya, dia seharusnya menyelamatkannya, tentu saja dia harus melakukannya.’

“Menurut saya, penggemar Newcastle mengkhawatirkan Loris Karius yang sudah lama tidak bermain sepak bola (di level tinggi), bukan apa yang terjadi empat atau lima tahun lalu (final Liga Champions). Sudah jelas dia kekurangan ketajaman dan kepercayan diri,” lanjut Carragher.

Karius sendiri ditunjuk sebagai kiper utama Newcastle United di final Carabao Cup melawan Manchester United karena absennya dua kiper lain.

Kiper No. 1 The Magpies, Nick Pope, terusir dari lapangan saat menghadapi Liverpook pekan lalu. Sementara kiper no. 2 Martin Dubravska absen karena sudah bermain untuk Man United di ajang ini.

Terlepas dari kesalahan tersebut, Loris Karius sejatinya tampil cukup mengesankan di final Carabao Cup. Dia melakukan banyak penyelamatan penting dan tak kebobolan lebih dari dua gol.

Rinciannya, menurut data Sofascore, dia melakukan delapan penyelamatan. Tiga penyelamatan dilakukan di dalam kotak penalti.

Selain itu, dia melakukan 30 sentuhan selama 90 menit pertandingan, membuat dirinya mencapat rating 7,9 di pertandingan final Piala Liga Inggris antara Man United vs Newcastle.