In-depth

Siap Meledak! 3 Bocah Ajaib AC Milan vs Atletico Madrid di Panggung UEFA Youth League

Kamis, 2 Maret 2023 15:58 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© AMA/Corbis via Getty Images
AC Milan dan Atletico Madrid memiliki sejumlah pemain yang layak dinanti di perempat final UEFA Youth League bulan ini. Foto: AMA/Corbis via Getty Images. Copyright: © AMA/Corbis via Getty Images
AC Milan dan Atletico Madrid memiliki sejumlah pemain yang layak dinanti di perempat final UEFA Youth League bulan ini. Foto: AMA/Corbis via Getty Images.
Para Bocah Ajaib AC Milan dan Atletico Madrid yang Siap Menggebrak

Atletico Madrid merupakan salah satu peserta unggulan di UEFA Youth League meski mereka bukan tim juara seperti Real Madrid Juvenil atau Barcelona Juvenil.

Namun pertandingan antara AC Milan U-19 vs Atletico de Madrid Juvenil A di partai perempat final beberapa hari lagi tetap menarik untuk disaksikan.

Para penonton akan menyaksikan aksi-aksi menawan dari pemain muda di masing-masing tim, yang bermain di dua liga top Eropa, Italia dan Spanyol.

Lantas, siapa saja bocah-bocah ajaib yang layak dinanti penampilannya di pertandingan AC Milan U-19 vs Atletico de Madrid Juvenil A?

Kevin Zeroli

Namanya mungkin akan jadi highlight saat menghadapi Atletico de Madrid Juvenil A, menyusul golnya di laga Rukh Lviv U-19 tempo hari.

Ia memiliki pergerakan yang apik dan berbahaya di dalam kotak, serta mampu menciptakan peluang baik untuk dirinya sendiri maupun kawannya.

Keunggulan Kevin Zeroli lainnya adalah dominasinya saat berada di udara. Selain itu, ia punya teknik yang mumpuni dan mengancam di situasi-situasi bola mati.

Kevin Zeroli saat ini berusia 18 tahun yang lahir di Busto Arsizio, Italia. Ia merapat ke skuad AC Milan Primavera pada Juli 2022 setelah mentas dari U-17.

Ia memiliki visi yang apil dalam mengamati pergerakan lawan, yang membuatnya mudah melakukan intersep.

Di sisi lain, ia juga pintar mencari waktu yang tepat untuk melakukan tekel. Tidak ayal, ia adalah salah satu harta karun berharga yang dimiliki AC Milan.