Bola Internasional

Bali United Kalah Lagi, Sinyal Nadeo Argawinata Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Minggu, 12 Maret 2023 12:46 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Adilson Maringa (Arema) dan Nadeo Argawinata (Bali United) berpelukan sesuai laga Liga 1 (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT) Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Adilson Maringa (Arema) dan Nadeo Argawinata (Bali United) berpelukan sesuai laga Liga 1 (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Bali United kalah lagi saat menghadapi Bhayangkara FC di laga lanjutan BRI Liga 1 2022-2023. Posisi Nadeo Argawinata di Timnas Indonesia terancam.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi FIFA Match Day melawan Burundi, pada 25 dan 28 Maret 2023.

Para pemain Liga 1 tentu berambisi untuk menunjukkan kualitasnya, agar bisa masuk dalam radar Shin Tae-yong dan dipanggil ke Timnas Indonesia, untuk melawan Burundi.

Sayangnya, di tengah perjuangan para pemain lokal untuk membela skuat Garuda, kiper langganan Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata justru mulai melempem.

Nadeo Argawinata yang membela skuat Bali United, harus kebobolan tiga gol dan kalah dari Bhayangkara FC, Sabtu (11/03/23).

Dalam lima pertandingan terakhir, Bali United tidak pernah cleansheet. Serdadu Tridatu selalu kebobolan setidaknya satu gol, dan kini tercecer di peringkat enam klasemen.

Nadeo Argawinata sendiri baru tampil dalam 17 laga bersama Bali United musim ini. Ia hanya bisa mencatatkan empat kali cleansheet, tetapi sudah kebobolan 25 gol.

Belakangan, Nadeo juga mulai kehilangan tempat di posisi penjaga gawang Serdadu Tridatu, dan digantikan oleh Muhammad Ridho.

Maka, ketika akun IG @pengamatsepakbola mengunggah gol cantik Bhayangkara FC ke gawang Bali United, banyak komentar yang menyudutkan Nadeo Argawinata.

Mereka menganggap jika Nadeo Argawinata mengalami penurunan, dan sebaiknya tidak dipanggil ke skuat Timnas Indonesia jelang laga uji coba menghadapi Burundi nanti.