Bursa Transfer

Rekap Rumor Bursa Transfer: Serie A Heboh! Milan Berburu Striker, Juventus Cuci Gudang

Sabtu, 27 Mei 2023 07:20 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Albert Gea
Daichi Kamada pada laga Final antara Eintracht Frankfurt v Rangers. Foto: REUTERS/Albert Gea Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Daichi Kamada pada laga Final antara Eintracht Frankfurt v Rangers. Foto: REUTERS/Albert Gea
AC Milan

AC Milan dilaporkan telah mengalami kemajuan atas kesepakatan Daichi Kamada dan ambisi besar untuk mendatangkan striker baru, Lois Openda.

Pada bursa transfer musim panas nanti, AC Milan dilaporkan akan menggaet sejumlah pemain baru untuk memperkuat lini depan.

AC Milan juga telah dibekali dengan pemasukan tambahan setelah mencapai babak semifinal Liga Champions musim 2022-2023.

Untuk itu, beberapa nama sudah dimasukkan dalam daftar oleh Paolo Maldini dan Ricky Massara agar bisa segera bergabung dengan AC Milan.

Daichi Kamada merupakan target teratas AC Milan karena Stefano Pioli membutuhkan gelandang serang baru yang bisa mencetak gol.

Liverpool
Liverpool disebut segera mengamankan rekrutan pertama di bursa transfer musim panas 2023 dengan masuknya nama pemain timnas Argentina, Alexis Mac Allister.

Belakangan, Mac Allister menjadi salah satu komoditi panas jelang bursa transfer musim panas 2023 dan menjadi rebutan beberapa klub.

Manchester United, Chelsea, dan Liverpool menjadi tiga klub yang disebut berminat untuk mendatangkan pemain yang satu ini.

Selain tiga klub tradisional Liga Inggris ini, belakangan Manchester City pun disebut berminat untuk mendatangkan Mac Allister.

Hanya saja, Liverpool kemudian menjadi klub yang disebut beruntung sudah memastikan transfer Mac Allister sebelum bursa transfer musim panas 2023 dimulai.