x

3 Alasan Real Madrid Bakal Juarai Liga Champions 2017/18

Sabtu, 26 Mei 2018 11:47 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Real Madrid.

Real Madrid akan ditantang oleh wakil Inggris, Liverpool di kompetisi paling bergengsi di Benua Eropa, yakni Liga Champions musim 2017/18. Laga ini akan digelar di Stadion NSK Olimpiyskiy Kiev, pada Sabtu (26/05/18) atau Minggu (27/05/18) dini hari WIB.

Real Madrid akan menyambut laga ini dengan ambisi untuk memenangkan trofi Liga Champions ketiga mereka secara beruntun. Sedangkan, Liverpool berambisi untuk mengakhiri penantian trofi Liga Champions selama 13 tahun terakhir.

Namun, Real Madrid sendiri diprediksi akan bisa memenangkan pertandingan sarat gengsi tersebut. Berikut INDOSPORT rangkut tiga alasan Real Madrid bisa memenangkan trofi Si Kuping Besar di musim ini.

Baca Juga

1. Madrid Tunjukan Karakter Kuat di Liga Champions

Selebrasi pemain Real Madrid pasca Benzema cetak gol kedua ke gawang Munchen.

Dibandingkan dengan musim sebelumnya, partai puncak Liga Champions di musim ini terbilang berat untuk skuat berjuluk Los Blancos. Pasalnya, penampilan inkonsisten Real Madrid di awal musim membuat banyak kalangan pesimistis Real Madrid bisa berjaya di Liga Champions.

Namun, anggapan itu salah dan anak asuh Zinedine Zidane berhasil mengalahkan lawan-lawan kuat di Liga Champions. Bermula di babak grup, Los Blancos masuk kedalam grup neraka bersama Borussia Dortmund dan Tottenham Hotspur.

Berlanjut di fase 16 besar, Real Madrid mampu menyingkirkan raksasa Prancis, yakni paris Saint-Germain. Selanjutnya, di babak perempatfinal Cristiano Ronaldo berhasil mengandaskan perlawanan raksasa Italia, yakni Juventus.

Di babak semifinal, Real Madrid kembali menunjukan keperkasaannya dengan mengalahkan tim kuat asal Jerman, Bayern Munchen. Real Madrid selangkah lagi bisa mengakhiri kegemilangannya di Liga Champions jika bisa mengalahkan Liverpool di partai puncak.


2. Kehebatan Zinedine Zidane

Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid.

Zinedine Zidane mendapat kritikan di awal musim 2017/18 karena performa Real Madrid yang mengalami penurunan. Namun, memasuki tahun 2018 Zidane berhasil memperbaiki penampilan anak asuhnya dnegan bermain konsisten disetiap pertandingannya.

Pelatih yang kini berusia 45 tahun itu mungkin belum menjadi pelatih yang jenius. Tapi, Zidane telah menunjukkan tanda-tanda untuk menjadi salah saeorang pelatih terbaik di dunia.

Zidane berhasil memberikan kehidupan baru kepada Ronaldo dengan menempatkannya dalam peran penyerang murni, setelah ia kesulitan pada awal musim. Dia juga berhasil menyatukan ruang ganti yang mungkin paling egois di dunia.


3. Tajam Dalam Serangan

Cristiano Ronaldo, pemain megabintang Real Madrid.

Di musim ini, penyerang Real Madrid, yakni Benzema memang mengalami enurunan performa. Namun, Zidane berhasil mengantisipasi hal tersebut dengan memberikan peran baru terhadap Cristiano Ronaldo.

Terbukti, Ronaldo berhasil tampil gemilang dan memimpin daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions dengan torehan sebanyak 15 gol. Bukan tidak mungkin di partai puncak Ronaldo kembali menggila dengan menambah torehan gol yang dimilikinya.

Real MadridCristiano RonaldoLiverpoolZinedine ZidaneLiga ChampionsBola Internasional

Berita Terkini