Liga Indonesia

Tanggapan Bek Senior Bali United Usai Kick-off Liga 1 Kembali Diundur

Senin, 9 Agustus 2021 23:47 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Subhan Wirawan
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Leonard Tupamahu di Bali United Cafe, Gianyar, Jumat (21-06-2019). Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Leonard Tupamahu di Bali United Cafe, Gianyar, Jumat (21-06-2019). Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Bek Bali United, Leonard Tupamahu merasa hatinya campur aduk setelah jadwal pelaksanaan Liga 1 diundur menjadi 27 Agustus 2021. Leonard optimis liga dimulai, namun masih ragu soal waktu kick off.

Perubahan waktu kick off kembali terjadi tak lama setelah PSSI mendeklarasikan 20 Agustus sebagai awal kompetisi. Ternyata, Liga 1 baru jalan pada 27 Agustus mendatang.

Tanggal ini diumumkan langsung Menpora Zainudin Amali, setelah berkoordinasi dengan Mabes Polri serta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Meski ada perubahan tanggal, pengumuman ini memberi sinyal positif. Waktu pelaksanaan diumumkan langsung pemerintah melalui Menpora. Artinya, pemerintah sudah membuka jalan Liga 1 bergulir lagi.

Leonard Tupamahu pun sejak awal sudah yakin bahwa kompetisi akan bergulir lagi. Namun, bila ditanya soal jadwal kick off, sebagai pemain dirinya belum cukup percaya diri.

"Secara pribadi saya selalu optimis liga bakal jalan, tapi kalau ditanya soal tanggal mulai, kita sekarang sebagai pemain seperti di antara optimis dan pesimis, karena liga yang ditunda terus jadwalnya," ucap Leonard Tupamahu, Senin (9/8/21).

Liga 1 memang mengalami beberapa kali penundaan, sejak rencana awal bakal dimulai pada September 2020. Wacana menggulirkan kompetisi terus kandas hingga musim 2021 kemudian dibatalkan.