Aktivitas dan kesibukan yang kita jalani memang tak seharusnya menghilangkan jati diri yang kita miliki. Lima perempuan ini, meskipun menjalani aktivitas yang identik dengan aktivitas lelaki yang mengandalkan kekuatan fisik dan mengeluarkan banyak keringat, tetap tak kehilangan identitas diri sebagai seorang perempuan.
Prestasi yang mereka tunjukkan di lapangan menunjukkan bahwa sebagai seorang perempuan, mereka dapat melakukan apa yang dilakukan seorang lelaki. Dalam hal ini, tak perlu diperdebatkan lagi soal kesetaraan.
Namun sementara sejumlah perempuan yang terlibat dalam aktivitas 'laki-laki' kerap berubah menjadi 'seorang laki-laki', lima pebasket ini tetap teguh dengan menonjolkan sisi perempuan mereka. Hal ini justru membuat mereka lebih digdaya dengan memadukan sisi maskulin dan feminim yang dimiliki.
Selain dari sikap maskulin dan feminim tersebut, lima pebasket ini memiliki kelebihan dengan paras dan bentuk tubuh yang mempesona. Sebelumnya, INDOSPORT telah menyajikan lima pebasket dengan pesona serupa. Berikut ini adalah lanjutannya.