Tebar Gaya Hidup Sehat di Jakarta, NBA Inisiatif Jalin Kerja Sama dengan Pemerintah

Kamis, 17 Oktober 2019 22:35 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
Kerja sama antara NBA dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Copyright: © Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
Kerja sama antara NBA dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

INDOSPORT.COM - Komitmen Jr. NBA menebarkan pola dan gaya hidup yang sehat di Indonesia memang patut diacungi jempol.

Setelah dua tahun bermitra dengan Pemprov DKI Jakarta untuk mengembangkan potensi dan mengajar langsung para pelatih basket, guru olahraga, dan siswa-siswi DKI Jakarta. Hari ini, Kamis (17/10/19) Jr. NBA kembali membuat gebrakan.

Turut serta mengajak Pemprov DKI Jakarta, Jr. NBA berencana akan memadukan kurikulum basket dan pengembangan kebugaran Jr. NBA dengan kurikulum olahraga yang sudah diterapkan di seluruh sekolah di Jakarta.

Scott Levy, Managing Director of NBA Asia pun mengaku ini merupakan sejarah yang dilakukan Jr. NBA, terutama di wilayah Asia Tenggara.

"Ini pertama kalinya Jr. NBA berkolaborasi dengan pemerintahan kota. Di sini, kami ingin melangkah ke step selanjutnya bahwa seluruh anak yang bersekolah di Jakarta akan mendapatkan kesempatan yang sama untuk belajar bersama Jr. NBA," ujar Scott, Kamis (17/10/18).

"Hal ini bertujuan supaya ke depannya mereka bisa mengerti dan memiliki gaya hidup yang lebih sehat," tambahnya lagi.

Menurut Scott, DKI Jakarta baru permulaan dari sekian banyaknya rencana yang akan dilakukan Jr. NBA di Indonesia.

"Apa yang sudah dan akan kami lakukan di DKI Jakarta ini merupakan contoh. Kedepannya, kami berharap bisa melakukannya ke seluruh Indonesia," tuturnya.

Selain dengan Pemprov DKI Jakarta, Jr. NBA bekerja sama dengan 21 organisasi yang berbeda di Indonesia. 

"Tujuan kami hanya untuk mengajari anak-anak ini untuk punya nilai-nilai yang baik dalam dirinya melalui olahraga."

"Mulai dari kerja sama tim, sikap positif, menghargai sesama. Jadi, ini bukan hanya soal jadi pebasket hebat tetapi juga belajar jadi pribadi yang baik dan anak-anak jadi punya gaya hidup yang sehat," jelasnya dengan antusias.

Scott juga turut menyampaikan rasa terima kasihnya untuk Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta atas sambutan dan dukungan baiknya untuk program ini.

"Kami sangat menghargai dukungan penuh Anies Baswedan selaku Gubernur terhadap NBA di Indonesia. Dukungannya berhasil memperkuat komitmen jangka panjang kami untuk menciptakan generasi muda yang lebih aktif lewat olahraga dan basket," pungkasnya.