Termasuk Kobe Bryant, Ini Deretan Pebasket yang Juga Fans Fanatik AC Milan

Senin, 27 Januari 2020 17:53 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© acmilan.com
Kobe Bryant mengaku seorang Milanisti dan menjadi fans AC Milan sejak dirinya kecil. Copyright: © acmilan.com
Kobe Bryant mengaku seorang Milanisti dan menjadi fans AC Milan sejak dirinya kecil.

INDOSPORT.COM - Termasuk mantan pemain LA Lakers, Kobe Bryant, berikut deretan pebasket terkenal yang juga merupakan fans fanatik dari AC Milan. Siapa sajakah mereka?

Berita duka sendiri tengah menyelimuti dunia olahraga, pasalnya salah satu legenda NBA sekaligus basket dunia, Kobe Bryant, dinyatakan meninggal dunia usai mengalami kecelakaan helikopter pada Senin (27/01/20) dini hari WIB.

Melansir dari salah satu media ternama Amerika Serikat, New York Post, mengabarkan bila Kobe Bryant meninggal dalam perjalanan saat menggunakan helikopter pribadinya melewati Calabasas, California.

Disebutkan pula bahwa tidak ada yang selamat dari kecelakaan ini, dan penyebab dari kecelakaan helikopter masih dalam penyelidikan pihak kepolisian setempat.

Kobe Bryant sendiri dikenal sebagai pebasket legendaris di dunia, tercatat Kobe telah dua kali meraih gelar individu NBA Finals MVP pada tahun 2009 dan 2010 silam.

Selain basket, Kobe Bryant juga menggemari sepak bola bahkan pemain yang akrab disapa The Black Mamba ini pernah mengungkapkan jika dirinya sangat menggilai klub asal Italia, AC Milan.

"Saya selalu bilang jika Anda memotong tangan kiri saya, darahnya akan berwarna merah-hitam dan jika Anda memotong tangan sebelah kanan, darahnya kuning-ungu (warna LA Lakers)," ucapnya dikutip dari Sempre Milan.

Tidak hanya Kobe Bryant, ternyata pesona serta daya magis AC Milan juga berhasil menyihir deretan para pebasket ternama berikut ini.

Lebih lengkapnya, INDOSPORT coba merangkum dan mengulas para pebasket ternama yang dikenal sebagai fans fanatik AC Milan.

Danilo Gallinari

© acmilan.com
Pebasket Gallinari Memamerkan Jersey AC Milan dengan Donnaruma Copyright: acmilan.comPebasket Gallinari Memamerkan Jersey AC Milan dengan Donnaruma

Nama pertama adalah adalah Danilo Gallinari, pebasket asal Italia tersebut merupakan pemain Oklahoma City Thunder yang resmi bergabung pada musim 2019 silam.

Namanya melejit usai membawa Timnas Italia meraih peringkat tiga ajang FIBA Europe U20 Championship tahun 2007, dan setahun kemudian berhasil menyabet gelar EuroLeague Rising Star.

Danilo Gallinari yang berasal dari Italia, terkenal sebagai penggila AC Milan dan menyebut jika sedari kecil sudah banyak mengumpulkan pernak-pernik tentang Milan.

"Sejak kecil pamanku memberikan banyak benda tentang AC Milan, dan dimulai dari situlah mulai menjadi penggemar Merah-Hitam. Terlebih pada masa itu kami memenangkan segalanya," ucap Danilo Gallinari dilansir laman resmi klub.

Derrick Martell Rose
Berikutnya ada Derrick Martell Rose, pemain basket berkebangsaan Amerika tersebut terpilih dalam NBA Draft tahun 2008. Dia juga berperan dalam raihan Amerika serikat yang meraih medali emas di Piala Dunia Bola Basket.

Pada tahun 2013 silam,  pemain dari Detroit Pistons tersebut pernah mengunjungi kota Milan dan menyempatkan diri ke Milan Megastore untuk membeli jersey i Rossoneri.

Denny Sumargo
Terakhir ada pebasket Tanah Air, Denny Sumargo yang juga merupakan Milanisti. Disebutkan jika mantan pemain Aspac tersebut mengidolakan gelandang Milan asal Brasil, Ricardo Kaka.

Densu, begitu ia disapa juga pernah menceritakan kecintaannya terhadap Milan di majalah World Soccer Indonesia. Diceritakan bahwa baju bola pertama yang ia beli dengan uang sakunya sendiri adalah jersey Milan dengan nama belakang Andriy Shevchenko.

1