‎Tak Cuma Golf, Combiphar Aktif Mendukung Olahraga di Indonesia

Sabtu, 28 September 2019 09:14 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Arif Rahman
Presiden Direktur Combiphar, Michael Wanandi‎ saat acara Combiphar Player Championship 2019  di Lapangan Parahyangan Golf, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (27/9/2019).‎ Copyright: © Arif Rahman
Presiden Direktur Combiphar, Michael Wanandi‎ saat acara Combiphar Player Championship 2019 di Lapangan Parahyangan Golf, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (27/9/2019).‎

INDOSPORT.COM - Combiphar Players Championship 2019 merupakan turnamen di Asian Development Tour (ADT) yang didukung penuh Combiphar, perusahaan lokal consumer healthcare terdepan di Indonesia. 

Tahun ini merupakan penyelenggaraan keempat kalinya secara berturut-turut, evet yang berhadiah total US$100,000 ini berlangsung Parahyangan Golf, Kabupaten Bandung Barat, setelah dua tahun sebelumnya Combiphar Players Championship digelar di Bali.

Selain golf, Combiphar juga peduli terhadap olah raga lainnya, hal itu disampaikan langsung Presiden Direktur Combiphar, Michael Wanandi seusai kegiatan Combiphar Players Championship 2019 di Parahyangan Golf, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (27/09/2019). 

"Kita sangat aktif, Combiphar bergerak cukup banyak mendukung olah raga, kita banyak memelopori berbagai kegiatan olah raga, karena kita punya aspirasi membangun generasi Indonesia, sehat salah satunya melalui olah raga," kata Michael Wanandi. 

Michael Wanandi menuturkan, sebelum kegitan Combiphar Players Championship 2019, pihaknya menggelar event olah raga lari, yang menjadi kalender tahunan dan sudah berlangsung sebanyak tujuh kali. 

"Dan minggu lalu kita melakukan Combi Run yang ketujuh kali, itu salah satu yang kita lakukan, kemudian Combiphar Tenis Open," ucapnya. 

Selain itu, Combiphar juga menjadi sponsor Tim nasional basket 3x3 putri. Dukungan yang diberikan diharapkan, membuat timnas 3x3 basket putri semakin termotivasi untuk meraih prestasi. 

"Dan di tahun ini juga kita mensponsori Timnas basket perempuan 3x3, supaya mereka juga memiliki mimpi untuk mendapatkan mendali untuk Indonesia di SEA Games 2019 Desember mendatang, dan mudah-mudahan mereka bisa masuk juga di Olimpiade 2020," jelasnya. 

Sementara itu, beberapa peserta Combiphar Players Championship 2019 dan rekan-rekan media termasuk INDOSPORT berkesempatan mengunjungi pabrik Combiphar yang berlokasi di Padalarang dan tidak jauh dari Parahyangan Golf, untuk melihat proses produksi beberapa produk dari Combiphar.