Puluhan Ribu Penonton Diprediksi Bakal Padati Balapan World Superbike di Mandalika

Kamis, 3 Juni 2021 19:19 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© Twitter/MotoGP
Desain Sirkuit Mandalika untuk WSBK 2021 dan MotoGP 2022. Copyright: © Twitter/MotoGP
Desain Sirkuit Mandalika untuk WSBK 2021 dan MotoGP 2022.

INDOSPORT.COM – Sebanyak puluhan ribu penonton diprediksi bakal padati seri balapan World Superbike (WSBK) yang berlangsung di sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Hal tersebut diungkapkan oleh Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), yang mengatakan bahwa sejumlah 20 ribu penonton akan padati seri balapan WSBK di Sirkuit Mandalika pada 12-14 November 2021 mendatang.

Sandiaga Uno juga menambahkan sebanyak 20 ribu orang tersebut merupakan perkiraan penonton per harinya yang akan menyaksikan balapan perdana di Mandalika.

“World Super Bike akan melibatkan 24 atlet mancanegara yang akan bertanding untuk acara bergengsi di akhir musim World Superbike, diperkirakan antara 20 ribu penonton per hari yang berpotensi menyaksikan,” kata Sandiaga Uno, dilansir dari laman Antara.

Selain itu, Sandiaga Uno juga membeberkan jadwal para pembalap sebelum dan sesudah balapan WSBK Mandalika, terutama dalam hal mematuhi protokol kesehatan yang akan dilakukan secara ketat di sirkuit Mandalika.

“Para atlet diharapkan hadir lima hari sebelum latihan, dengan status sudah divaksin oleh enam vaksin yg sudah disetujui WHO, dan sebelum keberangkatan melakukan Tes PCR.

“Setelah kedatangan dalam karantina akan terus secara rutin dilakukan testing (pengujian) bagi para atlet,” tukas mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut.