MotoGP

4 Pembalap Calon Kuat Juara MotoGP 2023, Marc Marquez Masuk?

Jumat, 17 Februari 2023 22:24 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters/Willy Kurniawan
Pembalap LCR Honda Alex Marquez dan pembalap Repsol Honda Marc Marquez saat beraksi di Sirkuit Internasional Mandalika, Kuta, Lombok, Sabtu (19/03/22). Foto: Reuters/Willy Kurniawan Copyright: © Reuters/Willy Kurniawan
Pembalap LCR Honda Alex Marquez dan pembalap Repsol Honda Marc Marquez saat beraksi di Sirkuit Internasional Mandalika, Kuta, Lombok, Sabtu (19/03/22). Foto: Reuters/Willy Kurniawan
Joan Mir

Selanjutnya ada Joan Mir, pembalap MotoGP dari pabrikan Repsol Honda, salah satu pabrikan ternama yang merajai sirkuit MotoGP.

Joan Mir masuk dalam daftar perburuan yang dijagokan karena melihat dari rekam jejak dan pengalamannya.

Tepatnya, Mir merebut kesuksesan besar di MotoGP pada musim 2020. Pencapaian manisnya itu membuat Suzuki Ecstar menghentikan puasa juara di MotoGP selama 20 tahun.

Francesco Bagnaia

Francesco Bagnaia sukses menjadi juara bertahan saat memenangkan MotoGP musim 2022 kemarin. Gelar juara itu didapat setelah dirinya tampil konsisten dalam merebut 7 kemenangan.

Pembalap dari pabrikan Ducati itu mengaku siap untuk melakukan segalanya demi hasil terbaik di MotoGP 2023.

Motivasi besar anak didik Valentino Rossi ini untuk bersinar pun terlihat dari tekadnya menggunakan nomor 1, karena musim lalu menjadi juara dunia.

Fabio Quartararo

Kemudian ada pembalap dari pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo. Nembela tim besar di MotoGP 2023, membuat namanya masuk dalam daftar juara musim ini.

Sama seperti Joan Mir, Quartararo juga sudah punya pengalaman menjadi juara di MotoGP. Hal itu dicapai El Diablo -julukan Quartararo- di MotoGP 2021. 

Sebenanya, dia punya kans mempertahankan gelarnya pada musim lalu. Sayang, Quartararo kena tikung jelang akhir musim.