Skuat Piala Thomas dan Uber Belum Rilis, Rionny Mainaky: Saya Pastikan Tim Terbaik!

Minggu, 22 Agustus 2021 14:24 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Humas PBSI
Kabidbinpres PBSI, Rionny Mainaky. Copyright: © Humas PBSI
Kabidbinpres PBSI, Rionny Mainaky.

INDOSPORT.COM – Rionny Mainaky memastikan akan menurunkan tim terbaik demi mengembalikan supremasi bulutangkis ke pangkuan Ibu Pertiwi saat berjuang di turnamen beregu Piala Thomas dan Uber 2020.

Hasil undian Piala Thomas dan Uber 2020 yang digelar Rabu (18/08/21) kemarin menempatkan tim Indonesia di grup yang tak bisa dibilang ringan.

Sementara itu, pihak Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) sejauh ini belum memutuskan nama-nama pemain yang akan mengisi line-up Merah Putih di kedua ajang ini.

Namun, PBSI telah melakukan persiapan, mulai dari evaluasi, sesi latihan hingga akhirnya mengumumumkan skuat final pada 24 September mendatang.

“Nama-nama pemain belum saya tentukan, tapi gambarannya sudah ada. Kami masih punya waktu sampai tanggal 24 September 2021 mendatang,” ujar Rionny dilansir dari badmintonindonesia.org.

“Kami masih mau pantau kesiapan mereka dan hasil latihan terakhir. Teman-teman atlet yang ikut Olimpiade baru kembali berlatih, saya juga baru masuk. Jadi nanti saya akan rapat dulu dengan pelatih untuk menyiapkan latihan secara maksimal. Dari fisik, disiplin  dan semuanya,” jelas Rionny.

“Saya pastikan tim Thomas dan Uber Indonesia nanti adalah tim terbaik yang kita punya, tim yang siap bertanding. Bukan pemain muda yang coba-coba," pungkasnya.

Hasil drawing pada Piala Thomas menempatkan Indonesia sebagai unggulan pertama berada di grup A bersama dengan Chinese Taipei, Aljazar dan Thailand.

Sementara untuk Piala Uber, Indonesia yang menjadi unggulan kelima berada dalam satu grup bersama Jepang, Jerman dan Prancis.