Imbas Ngamuk ke Wasit di Acapulco, Petenis Jerman Dijatuhi Sanksi Tak Main-Main

Rabu, 9 Maret 2022 21:21 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Mike Segar
Beberapa petenis dukung keputusan skorsing dari ATP terhadap Alexander Zverev.

 Copyright: © REUTERS/Mike Segar
Beberapa petenis dukung keputusan skorsing dari ATP terhadap Alexander Zverev.
Petenis Dukung Pemberian Sanksi Kepada Alexander Zverev

Meski Alexander Zverev telah menyampaikan permohonan maafnya kepada wasit di Acapulco atau Mexico Open 2022, beberapa petenis dukung keputusan skorsing dari ATP.

Seperti halnya petenis ranking 2 dunia, Novak Djokovic. Baginya, usai Alexander Zverev mengakui kesalahannya, Novak Djokovic tidak membenarkan perilaku rivalnya itu.

“Saya pikir dia mengatakan semuanya dalam pernyataan itu. Dia menyadari bahwa itu adalah kesalahan. Saya mengerti rasa frustasinya."

"Terkadang di lapangan, Anda merasakan panasnya persaingan dengan banyak emosi yang berbeda,” ucap Novak Djokovic melansir AFP.

“Saya membuat kesalahan di masa lalu, di mana saya mengamuk di lapangan. Saya mengerti apa yang dialaminya. Tetapi, tentu saja, saya tidak membenarkan tindakannya,” pungkasnya.

Sementara Andy Murray menilai bahwa tindakan Alexander Zverev kurang berhati-hati atau sembrono hingga merugikan dirinya sendiri.

“Itu (tindakan) sembrono. Saya tidak selalu bertindak dengan cara yang saya inginkan di lapanga. Saya tentu saja juga bukan seperti malaikat. Namun ketika merobek tenis di sebelah wasit beberapa kali, Anda juga tidak bisa melakukan itu,” tambah Andy Murray.