In-depth

Head to Head Rafael Nadal vs Casper Ruud di Final French Open: Duel Menarik Guru vs Murid

Minggu, 5 Juni 2022 09:15 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© instagram/rafanadalacademy
Rafael Nadal dan Casper Ruud berjumpa di final French Open 2022. Foto: instagram/rafanadalacademy. Copyright: © instagram/rafanadalacademy
Rafael Nadal dan Casper Ruud berjumpa di final French Open 2022. Foto: instagram/rafanadalacademy.
Rafael Nadal Lawan Muridnya Sendiri di Final French Open

Kemenangan tentu menjadi tujuan utama Rafael Nadal pada 2022 untuk menggenapi gelarnya di Paris menjadi 14.

Namun di sisi lain, Casper Ruud juga punya misi penting sebagai junior yang ingin unjuk gigi di ajang sebesar Grand Slam.

Bagaimana tidak? Ini adalah final pertama sang petenis di level Grand Slam, yang tentunya bakal lebih berarti jika ia berhasil memenangkannya dari Rafael Nadal.

Pasalnya, Casper Ruud merupakan pemain yang pernah menimba ilmu di akademi milik pemain bertitel 21 Grand Slam tersebut.

“Dia sudah memainkan banyak final, tapi setidaknya kali ini ia akan melawan murid dari akademinya. Semoga ini jadi pertemuan yang menyenangkan,” ujar Casper Ruud, dikutip dari laman resmi ATP.

Sebagai informasi, Casper Ruud bergabung dengan akademi Rafael Nadal yang berlokasi di Malacor pada tahun 2018.

Bergabungnya Casper Ruud pada waktu itu pun dikisahkan oleh sang ayah, Christian. Semua berawal dari Carlos Costa, legenda tenis yang juga menjabat Head of Business Development di Rafa Nadal Academy.

“Carlos Costa datang kepada saya dan bertanya apakah dia [Casper] berminat datang ke akademi dan mencobanya,” ucap Christian Ruud seperti diwartakan Sportskeeda.

Tentu saja, sebagai murid, Casper Ruud mengaku belajar banyak dari Rafael Nadal, terutama ketika mereka berlatih bersama.

Ia juga memuji sang senior sebagai sosok yang luar biasa sebagai seorang atlet, baik di dalam maupun luar lapangan.