x

Hancurkan Leo/Daniel di Malaysia Masters, Man/Tee Beri Respons Mengejutkan

Minggu, 28 Mei 2023 12:12 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Ganda putra tuan rumah, Man Wei Chong/Tee Kai Wun, beri respons mengejutkan usai taklukkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di Malaysia Masters 2023.

INDOSPORT.COM – Ganda putra tuan rumah, Man Wei Chong/Tee Kai Wun, beri respons mengejutkan usai taklukkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di Malaysia Masters 2023.

Seperti diketahui, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus terhenti langkahnya di semifinal Malaysia Masters 2023 dari wakil tuan rumah, Man Wei Chong/Tee Kai Wun.

Pasangan ranking BWF nomor 9 itu harus mengakui keunggulan ganda putra non-unggulan asal tuan rumah dua gim langsung dengan skor 21-17, 22-20.

Sementara itu, usai mengalahkan Leo/Daniel di babak semfinal, Man/Tee memberi respons mengejutkan karena tak percaya bisa ke final Malaysia Masters.

“Rasanya luar biasa untuk menang (atas Leo/Daniel) dan kami telah mencapai final level super 500 pertama kami,” kata Wei Chong dengan gembira.

Baca Juga

“Ini adalah kejutan tersendiri bagi kami karena kami selalu kalah di turnamen sebelumnya selama beberapa waktu,” sambung ganda putra ranking BWF nomor 26 itu.

Ya, sebelum mengalahkan Leo/Daniel di babak semifinal, Man Wei Chong/Tee Kai Wun telah lebih dulu menaklukkan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca Juga

Kala itu, ganda putra ranking BWF nomor 26 itu melakoni partai berat mengalahkan Ahsan/Hendra melalui dua gim ketat dengan skor 23-21, 21-17.

Sementara itu, usai mengalahkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Man/Tee akan berhadapan dengan wakil Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.

“Kami akan mempersiapkan mental dengan baik dan bertanding di final sambil menikmati permainan,” pungkas Man/Tee.

Baca Juga

1. Leo/Daniel Akui Keunggulan Ganda Malaysia

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di Piala Sudirman 2023. (Foto: PBSI)

Seperti diketahui, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sendiri mencatatkan torehan positif di Malaysia Masters 2023 sejak babak pertama.

Pasangan yang akrab disapa The Babies ini berhasil mengalahkan ganda putra top seperti He Jiting/Zhou Haodong hingga Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Puncak performa mereka berada di partai semifinal. Di mana kala itu ganda putra ranking BWF nomor 9 itu berhasil menang atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung.

Namun, berambisi untuk mencapai final Malaysia Masters, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus mengakui keunggulan ganda Malaysia lainnya, Man Wei Chong/Tee Kai Wun.

Diakui Leo/Daniel, Man Wei Chong/Tee Kai Wun memang lebih nyaman bermain sehingga ganda putra Indonesia ini terpaksa banyak melakukan kesalahan sendiri.

Baca Juga

“Lawan bermain lebih baik dari kami. Kami banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri,” ungkap Leo Rolly Carnando dalam rilis PBSI.

“Dibanding kemarin, hari ini permainan kami jauh sekali. Sangat underperform. Kami juga tidak bisa lepas dari tekanan jadi konsentrasinya terganggu,” sambungnya.

Baca Juga

Sementara itu, usai hancur lebur di Malaysia Masters, Leo/Daniel fokus di turnamen selanjutnya, Thailand Open, guna membidik tiket Olimpiade Paris 2024.

Ya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sendiri berjuang merebut dua tiket Olimpiade Paris melawan senior mereke seperti Fajar/Rian hingga Ahsan/Hendra.

“Kami harus cepat recovery karena pertandingan bukan ini saja. Masih banyak turnamen di depan apalagi ini sudah masuk Race to Olympic. Kami akan lebih siap lagi!” pungkasnya.

Baca Juga

Sumber: The Star

BulutangkisLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinMan Wei Chong/Tee Kai WunMalaysia Masters

Berita Terkini