Liga Italia

Direktur Olahraga AC Milan Kecam Inter

Selasa, 10 Juli 2018 15:35 WIB
Penulis: Riski Francisko | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak oleh Suso. Copyright: © Getty Images
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak oleh Suso.

Direktur olahraga AC Milan, Massimiliano Mirabelli, mengomentari isu yang beredar terkait salah satu pemain bintangnya. Ialah Suso, yang kabarkan akan bergabung dengan sang rival, Inter Milan.

Menurut Sky Sport Italia, sebagaimana dikutip dari laman Football Italia, agen Suso telah melakukan pembicaraan dengan Inter. Namun, kabar ini langsung dibantah oleh Mirabelli. Ia bahkan menyarankan mantan klubnya itu untuk melupakan niatnya untuk memboyong sang pemain asal Spanyol itu.

Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris

“Tak ada agen dari para pemain hebat kami yang berbicara kepada kami untuk meninggalkan klub ini. Suso? Dia memiliki klausul pelepasan asing dan dia juga selalu menegaskan ia ingin tetap tinggal (di Milan),” ucap Mirabelli seperti dilansir Football Italia (09/07/18).

Mirabelli juga berharap agar pemain berusia 24 tahun itu dapat menepati janjinya untuk berada di kubu Rossoneri dan memastikan Suso tidak akan pindah ke Nerrazurri.

“Saya berharap dia tetap tinggal. Dan yang pasti dia tidak akan pindah ke Inter,” tegas Mirabelli.

Mirabelli menganggap Suso sebagai pemain yang sangat penting di Milan. Musim lalu, ia telah menyumbangkan enam gol dan tujuh assists di Serie A.

Sebagai penutup Mirabelli menyatakan bahwa Milan tidak akan menjual para pemain hebatnya kemana pun. Milan akan berusaha mempertahankan mereka.

“Satu  hal lagi yang ingin saya tegaskan: Milan tidak akan menawarkan atau menjual para pemain terbaiknya ke manapun,” tegas Mirabelli.

160