Bola Internasional

Main Lawan Singapura, Kiper Liga Inggris Dapat Nilai Buruk dari Media Amerika Serikat

Rabu, 14 November 2018 18:51 WIB
Editor: Isman Fadil
© INDOSPORT
Neil Etheridge. Copyright: © INDOSPORT
Neil Etheridge.

INDOSPORT.COM - Timnas Filipina akhirnya berhasil memainkan laga perdananya di Grup B Piala AFF 2018 kemarin, Selasa (14/11/18). Berhadapan dengan Singapura, The Azkals berhasil menuai hasil positif berkat kemenangan 1-0 melalui Patrick Reichelt di menit ke-78.

Walaupun berhasil meraih kemenangan di laga tersebut, penampilan anak asuh Sven-Gorran Erickson masih dinilai kurang, mengingat banyaknya pemain blasteran Eropa, seperti Neil Etheridge dan Daisuke Sato.

Fox Sports pun memuat sebuah artikel mengenai rapor pemain Timnas Filipina, kala bersua Singapura kemarin. Berdasarkan data tersebut, Luke Woodland menjadi pemain terburuk di laga ini, karena tak mampu berbicara banyak setelah mengalami cedera. Sedangkan pemain terbaik berhasil direngkuh oleh Reichelt yang menjadi pencetak gol satu-satunya di laga ini.

Menariknya, media asal Amerika Serikat ini, justru tidak memberikan Etheridge nilai yang bagus dalam pertandingan tersebut. Bahkan mereka tak segan mereka memberikan nilai yang bisa dibilang apa adanya untuk kiper Cardiff City ini.

Ya, secara mengejutkan Fox Sports hanya memberikan nilai 6 dari 10 untuk penjaga gawang Cardiff City ini, walau bermain secara penuh selama 90 menit lamanya.

Akan tetapi, penilaian yang diberikan oleh Fox Sports ini merupakan apa adanya. Pasalnya, Singapura dalam pertandingan itu tidak mampu memberikan perlawanan yang berarti untuk Filipina.

Walau berhasil melesatkan tujuh tendangan. Akan tetapi, tidak ada satupun tendangan langsung ke arah gawang Etheridge sepanjang pertandingan. Tak ayal, mengingat kondisi seperti itu, penjaga gawang 28 tahun ini pun tak perlu bersusah payah dalam menjaga gawangnya.

Di pertandingan selanjutnya, Etheridge diyakini tidak perlu berusah payah lagi dalam menjaga gawangnya, mengingat lawan yang akan dihadapi adalah Timor Leste yang sudah mengalami dua kekalahan di ajang ini.

Penulis: Ridi F Khan

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Piala AFF 2018 Hanya di INDOSPORT.COM