Liga Indonesia

Faktor Penting Penyebab Persija Jakarta Gagal Permalukan PSM Makassar

Sabtu, 17 November 2018 14:23 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Wira Wahyu Utama/Indosport.com
PSM Makassar vs Persija Jakarta. Copyright: © Wira Wahyu Utama/Indosport.com
PSM Makassar vs Persija Jakarta.

INDOSPORT.COM - Laga pekan ke-31 Liga 1 (kasta tertinggi bola Indonesia) antara PSM Makassar vs Persija Jakarta pada Jumat (16/11/18) lalu berakhir imbang 2-2.

DI pertandingan tersebut, Persija Jakarta sempat unggul dua gol di babak pertama. Sayangnya kemenangan itu pupus pada babak kedua.

Menurut sang pelatih, Stefano Cugurra Teco anak asuhnya sudah bekerja keras untuk memetik tiga poin di kandang PSM Makassar.

"Kita sama-sama bekerja keras untuk menang tapi hasilnya seri," ujar Teco pada awak media berita olahraga usai pertandingan selesai.

Hanya saja menurut Teco, tim tuan rumah bermain sangat agresif sepanjang pertandingan khususnya pada babak kedua. Selain itu, ia juga menilai jika tim PSM Makassar memiliki kualitas mumpuni.

"Kualitas dari lawan benar-benar hebat. Sudah kalah 2-0 tapi mereka menyerang terus sehingga kita harus bertahan dan mengandalkan serangan balik."

"Kita punya satu peluang lewat Renan, tapi saya tidak tahu itu pelanggaran atau tidak karena posisi saya jauh," ungkapnya.

Tak hanya itu, Teco juga memuji militansi suporter tuan rumah yang terus memberikan dukungan sepanjang laga. Hal itu membuat pemain sepak bola di PSM Makassar makin termotivasi, sebaliknya Persija Jakarta balik tertekan.

"Kualitas dari lawan dan tentu dari faktor stadion yang penuh. Mereka semangat terus menyerang dari menit awal," ujarnya.