Bursa Transfer

AS Roma Gagal Dapatkan Bek Tangguh Kroasia, Ini Alasannya

Jumat, 1 Februari 2019 17:45 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola AS Roma gagal mendatangkan bek timnas Kroasia, Domagoj Vida. Dikutip dari laman olahraga, Football Italia, AS Roma telah lama ingin mendatangkan pemain berusia 29 tahun itu ke Italia.

Sayangnya, Vida telah berkomitmen untuk tetap membela Besiktas.

Selain AS Roma, beberapa klub raksasa Italia lain seperti Inter Milan dan Juventus juga saling sikut demi mendapatkan jasa mantan pemain Dynamo Kyiv tersebut.

"Sebuah kehormatan bagi saya ketika mengetahui ada beberapa klub idola Eropa yang ingin membeli saya," ujar Vida.

"Namun, perlu diketahui saat ini saya masih senang berada di Besiktas. Saya bersyukur bisa menjadi bagian penting di sana," lanjutnya.

Vida juga merasa bahwa Turki adalah negara yang layak untuk dihuni. Ia dan keluarganya merasa mendapat sambutan hangat sejak menginjakkan kaki di sana.

"Saya dan keluarga mendapat sambutan hangat dan kami nyaman tinggal di Turki. Saya akan berjuang demi Black Eagles (julukan Besiktas) dan pendukung setia kami," tandas Vida.

Sebagai informasi, Domagoj Vida pindah ke Besiktas pada 3 Januari 2018. Ia menandatangani kontrak selama empat setengah tahun. Sampai saat ini ia tercatat telah berkontribusi di 29 pertandingan dan menyumbang satu gol.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT