Liga Indonesia

Persis Berkandang di Sleman, Pasoepati Beri Dukungan All-Out

Rabu, 6 Februari 2019 16:35 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT/Ghozi El Fitra
Salah satu bentuk dukungan yang dilakukan Pasoepati di tribun. Copyright: © INDOSPORT/Ghozi El Fitra
Salah satu bentuk dukungan yang dilakukan Pasoepati di tribun.

INDOSPORT.COM - Keputusan Persis Solo yang memilih Stadion Maguwoharjo, Sleman, sebagai markas sementara di Liga 2 (kasta kedua bola Indonesia) 2019 mendapat apresiasi dari suporter Pasoepati.

Kelompok suporter beratribut khas merah itu sebelumnya menolak mentah-mentan keinginan manajemen yang akan membawa tim sepak bola berjuluk Laskar Sambernyawa itu berkandang di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Presiden Pasoepati, Aulia Haryo Suryo, menyambut baik keptusan manajemen. Meski masih menunggu lampu hijau dari beberapa pihak terkait di penggunaan Stadion Maguwoharjo, Sleman, setidaknya keputusan tersebut cukup melegakan suporter.

"Penolakan kita agar tidak (bermain) di Bekasi ternyata dipenuhi oleh pihak manajemen. Tentu ini jadi kabar baik dan kami berkomitmen all-out memberi dukungan," tegas Rio kepada awak portal berita olahraga INDOSPORT, Rabu (06/02/19).

Menurutnya, jarak yang tidak terlalu jauh dari Kota Solo diyakini akan mendatangkan ribuan suporter Pasoepati ke Stadion Maguwoharjo. Dengan demikian, Persis tetap akan mendapat dukungan penuh meski tak bermain di Solo.

"Madiun sebenarnya juga tidak jauh dari Solo dan penonton tetap banyak. Apalagi nanti jika jadi di Sleman, tentu animo suporter yang datang akan lebih banyak lagi," kata dia.

Rio menambahkan, pihaknya sudah berkomunikasi dengan panita pelaksana (Panpel) PSS Sleman serta salah satu suporter Brigata Curva Sud (BCS). Komunikasi tersebut sebagai langkah awal kelompok suporternya sebelum nanti datang ke Bumi Sembada.

"Kami juga akan berkomunikasi dengan Slemania. Tapi untuk kunjungan ke sana (Sleman-red), biar manajemen dulu yang bergerak. Kami tidak mungkin mendahului manajemen," pungkas Rio.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM