Liga Spanyol

Segini Keuntungan yang Bakal Diraih Barcelona Jika Jual Philippe Coutinho

Selasa, 14 Mei 2019 23:24 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Yohanes Ishak
© Quality Sport Images/Getty Images
Gaya selebrasi Philippe Coutinho dalam laga Liga Champions: Barcelona vs Manchester United di Camp Nou, Rabu (17/04/19). Copyright: © Quality Sport Images/Getty Images
Gaya selebrasi Philippe Coutinho dalam laga Liga Champions: Barcelona vs Manchester United di Camp Nou, Rabu (17/04/19).

INDOSPORT.COM – Masa depan Philippe Coutinho di Barcelona tampaknya hanya tinggal menghitung waktu, setelah pihak Blaugrana dikabarkan ingin segera menjual sang pemain pada bursa transfer musim panas mendatang.

Philippe Coutinho didatangkan Barcelona pada bursa transfer musim dingin Januari 2018 lalu dengan 120 juta euro atau setara 1,93 miliar rupiah plus 40 juta euro atau setara 643,9 miliar rupiah.

Namun sejak didatangkan ke Camp Nou pada musim dingin lalu, Eks pemain Liverpool tersebut nyatanya tak kunjung mampu menampilkan perfoma terbaiknya. Buruknya perfoma Coutinho pun disebut-sebut menjadi alasan Barcelona untuk segera menjualnya pada bursa transfer musim panas mendatang.

Berdasarkan berita dari media, Marca, keputusan Tim Catalan menjual pemain Brasil tersebut pada musim panas lantaran mereka ingin mendapat keuntungan, dimana keuntungan tersebut diperoleh dari klausul yang ada di dalam kontrak sang pemain.

Setidaknya, jika Blaugrana menjualnya pada bursa transfer musim panas nanti, mereka akan mendapat keuntungan sebesar 25 juta euro (setara 402,49 miliar rupiah), dimana angka keuntungan tersebut akan mereka peroleh jika sang pemain tak berhasil tampil dalam 100 pertandingan dan klub tidak menjadi juara Liga Champions.

Musim ini, harapan Barcelona untuk menjuarai Liga Champions memang sudah pupus setelah mereka tersingkir atas Liverpool dengan skor 0-4, meskipun sebelumnya unggul 3-0 di stadion Camp Nou. Coutinho sendiri pun sejauh ini baru tampil memperkuat Blaugrana sebanyak 74 kali.

Itulah mengapa keputusan untuk menjualnya pada bursa transfer musim panas ini akan membuat Barca meraih keuntungan atau berhemat 25 juta euro atau setara 402,49 miliar rupiah.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Spanyol Lainnya Hanya di INDOSPORT