Liga Champions

Tak Disangka! Rooney Ikhlas Liverpool Juara Liga Champions 2018/19

Minggu, 19 Mei 2019 16:48 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Wayne Rooney yang pernah membela Manchester United dan Everton tentu membenci Liverpool yang notabene musuh bebuyutannya. Copyright: © Getty Images
Wayne Rooney yang pernah membela Manchester United dan Everton tentu membenci Liverpool yang notabene musuh bebuyutannya.

INDOSPORT.COM – Mantan kapten Manchester United dan Timnas Inggris, Wayne Rooney, rupanya bisa menerima jika Liverpool meraih gelar juara Liga Champions 2018/19.

Pernyataan Rooney tersebut terbilang cukup mengejutkan jika melihat latar belakangnya sebagai mantan pemain Manchester United dan Everton yang merupakan dua klub rival berat Liverpool.

Namun, Rooney punya alasan sendiri mengapa ia ikhlas melihat Liverpool menjuuarai Liga Champions 2018/19. Apa itu?

Pemain yang kini bermain untuk DC United di kompetisi sepak bola Major League Soccer (MLS) itu rupanya lebih memilih melihat Liverpool juara Liga Champions daripada melihat mereka memenangi Liga Primer Inggris.

“Mereka telah menjuarai (Liga Champions) lima kali. Melihat mereka jadi juara untuk keenam kalinya bukanlah bencana. Tapi melihat mereka juara Liga Primer Inggris, saya tidak bisa membayangkan itu,” ujar Rooney, dikutip dari laman berita sepak bola Sportbible.

Lahir dan tumbuh besar di lingkungan Everton yang merupakan rival sekota Liverpool, Rooney memang menyimpan ketidaksukaan pada tim yang bermarkas di Stadion Anfield tersebut.

Pemain kelahiran Croxteth, Liverpool, itu mulai menimba ilmu sepak bola di Akademi Everton sejak usia 11 tahun. Ia kemudian dipromosikan ke tim utama The Toffees pada tahun 2002.

Dua musim membela Everton, Rooney hengkang ke Manchester United pada musim panas 2004. Bersama Setan Merah, Rooney sukses meraih sejumlah gelar bergengsi hingga akhirnya hengkang ke DC United.

Pesta Pembukaan Liga 1 Indonesia yang Ternoda

Terus Ikuti Berita Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM